Lava Pijar

Lava Pijar Gunung Lewotobi Ancam Permukiman di 3 Desa, Warga Cemas

Lava Pijar Gunung Lewotobi Ancam Permukiman di 3 Desa, Warga Cemas

()

FLORES TIMUR, KOMPAS.com – Aliran lava Gunung Lewotobi Laki-laki di Kabupaten Flores Timur, Nusa Timur (NTT) terus mendekat ke permukiman warga di tiga desa di lereng gunung tersebut.

Kepala Badan Geologi, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, Muhammad Wafid, mencatat bahwa berdasarkan hasil pemantauan periode Selasa (12/11/2024), aktivitas vulkanik Gunung Lewotobi Laki-laki masih tinggi.

Terlihat erupsi disertai aliran lava pijar ke arah timur laut sejauh lebih kurang 3,8 kilometer dan ke arah barat sejauh 3,9 kilometer dari pusat erupsi.

Gunung Lewotobi Laki-laki Meletus Lagi, Muntahkan Abu 9 Kilometer Disertai Lontaran Lava Pijar

Gunung Lewotobi Laki-laki Meletus Lagi, Muntahkan Abu 9 Kilometer Disertai Lontaran Lava Pijar

()

FLORES TIMUR, KOMPAS.com – Gunung Lewotobi Laki-laki yang terletak di Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), kembali meletus pada Sabtu (9/11/2024).

Letusan ini disertai lontaran lava dan awan panas, dengan waktu kejadian tercatat pada pukul 04.47 Wita.

Petugas Pos Pengamat Gunung Api Laki-laki, Emanuel Rufinus Bere, mengungkapkan, bahwa letusan tersebut memuntahkan abu hingga mencapai ribuan meter di atas puncak kawah.

“Tinggi kolom abu teramati lebih kurang 9.000 meter di atas puncak, sekitar 10.584 meter di atas permukaan laut,” kata Rufinus, dalam keterangannya, Sabtu.