Mall Bassura

Kisah Sugianto yang Merasa Resah karena Tawuran di Depan Mal Basura Bikin Rumahnya Rusak...

Kisah Sugianto yang Merasa Resah karena Tawuran di Depan Mal Basura Bikin Rumahnya Rusak...

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Sugianto (60), warga RT 06 Jatinegara, Jakarta Timur, merasa resah akibat tawuran yang terjadi di depan Mal Bassura, Jalan Jenderal Basuki Rachmat, pada Kamis (2/1/2025) dini hari.

Tawuran tersebut merusak rumah dan warung kopi miliknya.

Bagian atap warung kopi Sugianto terkena lemparan batu.

"Ya kalau bangunan jelas sih (kerugiannya), ini atap pada bolong terkena batu, kemarin saya tambalin, khawatir musim hujan," ujar Sugianto saat ditemui pada Minggu (5/1/2025).

Pedagang Burung Merugi imbas Tawuran di Bassura: Pada Terbang...

Pedagang Burung Merugi imbas Tawuran di Bassura: Pada Terbang...

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Aksi tawuran antarwarga terjadi di depan Mall Bassura di Jenderal Basuki Rachmat, Jatinegara, yang menyebabkan pedagang burung dekat lokasi kejadian merugi akibat kehilangan dagangannya.

Hal tersebut dialami Alfin (40), pedagang burung di dekat Mall Bassura.

Saat tawuran terjadi, ia berada di dalam toko. Alfin mengaku tidak melihat tawuran yang terjadi di depan Bassura karena ia ingin menyelamatkan dagangannya.

"Di dalam toko nungguin dagangan, sampai kena gas air mata, perih banget. Enggak sempat ngelihat (tawuran), dagangan saya ada yang balikin, burung-burung pada terbang," ucap Alfin saat ditemui Kompas.com, Kamis (2/12/2024).