Menperin Agus Gumiwang

Apple Segera Lunasi Utang Investasi Rp158 Miliar ke Indonesia

Apple Segera Lunasi Utang Investasi Rp158 Miliar ke Indonesia

()

Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita mengungkapkan Apple janji melunasi utang investasi pada proposal periode 2020-2023 lalu sebesar Rp158 miliar. 

Agus mengatakan komitmen perusahaan itu disampaikan dalam pertemuan dengan perwakilan Apple, Vice President of Global Policy Apple Nick Amman di Jakarta pada Selasa (7/1/2025) sore. Agus mengatakan utang investasi itu akan digunakan untuk mengembangkan Apple Academy di Tanah Air.

"Nilainya US$10 juta itu komitmen yang harus dilunasi. Dan mereka [Apple] sudah beri komitmen untuk melunasi dengan memperkuat Apple Academy yang sudah ada," ucap Agus dalam konferensi pers di Kantor Kemenperin, Jakarta, Rabu (8/1/2025).

Bertemu Petinggi Apple, Menperin Ungkap Bahasan Negosiasi

Bertemu Petinggi Apple, Menperin Ungkap Bahasan Negosiasi

()

Bisnis.com, JAKARTA – Kementerian Perindustrian (Kemenperin) telah resmi menerima proposal Apple Inc. terkait investasi di Indonesia untuk memenuhi syarat tingkat komponen dalam negeri (TKDN) demi mendapatkan izin edar produk terbarunya. 

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita mengatakan, proposal tersebut telah diterima pihaknya pada 6 Januari 2025 kemarin dan sedang dalam tahap negosiasi bersama tim teknis Kemenperin dan Apple pada hari ini. 

“Saya sampaikan bahwa tidak ada time frame yang kita tetapkan. Bisa done deal hari ini. Bisa done deal malam ini. Bisa done deal besok. Bisa done deal next week. Bisa next month. Jadi, untuk waktu kami tidak tetapkan target. Yang kami tetapkan target itu adalah substansinya,” kata Agus di Kantor Kemenperin, Selasa (7/1/2025). 

Opsen Pajak Berlaku Hari Ini, Menperin Wanti-Wanti Risiko Pemasukan Pemda Susut

Opsen Pajak Berlaku Hari Ini, Menperin Wanti-Wanti Risiko Pemasukan Pemda Susut

()

Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita mewanti-wanti adanya risiko pemasukan Pemerintah Daerah (Pemda) berkurang usai kebijakan opsen pajak resmi berlaku mulai hari ini, Minggu (5/1/2025). 

Bukan tanpa alasan, Agus menilai kebijakan opsen pajak itu nantinya justru akan merugikan ekonomi daerah karena masyarakat berisiko enggan membeli kendaraan, sehingga pemasukan pemerintah daerah berkurang.

"Saya kira enggak akan terlalu lama Pemda-Pemda nanti merasakan kebijakan opsen itu, justru akan merugikan ekonomi daerah sendiri. Tidak akan terlalu lama," ujarnya di Jakarta, dikutip Minggu (5/1/2025).

Menperin Sebut Opsen Pajak Bebani Industri Otomotif  Rugikan Ekonomi Daerah

Menperin Sebut Opsen Pajak Bebani Industri Otomotif Rugikan Ekonomi Daerah

()

Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita menilai kebijakan opsen pajak kendaraan bermotor yang akan dipungut oleh pemerintah daerah (Pemda) membebani industri otomotif.

Menurutnya, kebijakan opsen pajak membuat konsumen akan semakin berat untuk membeli kendaraan, sehingga nantinya juga akan berdampak ke menurunnya penjualan para produsen mobil.

"Yang paling sulit untuk pabrikan mobil dan untuk konsumen adalah pajak yang diatur oleh Pemda, namanya opsen. Itu yang membuat sektor otomotif akan berat," ujar Agus di Jakarta, dikutip Sabtu (4/1/2025).