Mobil Maung Buatan Pindad

Prabowo Minta Menteri Pakai Maung, Bagaimana Nasib Mobil Dinas Era Jokowi?

Prabowo Minta Menteri Pakai Maung, Bagaimana Nasib Mobil Dinas Era Jokowi?

()

Presiden Prabowo Subianto meminta menteri hingga pejabat eselon I menggunakan mobil dinas Maung buatan PT Pindad. Bagaimana nasib mobil dinas era Presiden ke-7 Jokowi?

Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi angkat bicara. Prasetyo mengatakan pihaknya masih memikirkannya.

"Ya nanti kita pikirkan," ujar Prasetyo di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (29/10/2024). Prasetyo menjawab pertanyaan wartawan terkait nasib mobil dinas era Jokowi.

Prasetyo tak bicara banyak. Ia mengatakan pihaknya akan memikirkan fungsi mobil dinas era Jokowi ke depannya.

Menteri PPMI Dukung Menteri Pakai Maung: Kapan Lagi Dorong Industri Mobil RI?

Menteri PPMI Dukung Menteri Pakai Maung: Kapan Lagi Dorong Industri Mobil RI?

()

Presiden Prabowo Subianto meminta menteri hingga pejabat eselon I menggunakan mobil dinas Maung buatan PT Pindad. Menteri Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (PPMI) Abdul Kadir Karding mendukung arahan Prabowo tersebut.

"Pada prinsipnya kita sangat senang terbuka jika harus menggunakan mobil dinas dari buatan Pindad, karena itu lah cara kita untuk mendorong agar ada penghargaan bagi karya anak bangsa," ujar Karding kepada detikcom, Selasa (29/10/2024).

Menurutnya, selama ini produk lokal kurang mendapatkan ruang. Sehingga dengan rencana penggunaan mobil dinas Maung merupakan langkah yang patut didukung.