Noerman Adhiguna

Enam PMI Nonprosedural Dipulangkan dari Suriah ke NTB

Enam PMI Nonprosedural Dipulangkan dari Suriah ke NTB

()

SUMBAWA, KOMPAS.com - Enam Pekerja Migran Indonesia (PMI) asal Nusa Tenggara Barat (NTB) dipulangkan setelah terjebak dalam konflik yang terjadi di Suriah.

Keberangkatan mereka ke Suriah dilakukan secara nonprosedural.

Pemulangan keenam PMI tersebut dijadwalkan tiba di Lombok pada hari ini, Minggu (29/12/2024).

Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) NTB, Noerman Adhiguna, mengonfirmasi pemulangan tersebut.

"Iya benar. Sebanyak enam orang PMI nonprosedural asal NTB dipulangkan. Dan hari ini tiba di bandara Zainuddin Abdul Madjid (Bizam) Lombok. Pemulangan ini masuk kuarter lima," ungkap Noerman.