Ojol Tendang Pesepeda

Viral Video Pesepeda Ditendang Pengemudi Ojol hingga Tersungkur, Polisi Telusuri

Viral Video Pesepeda Ditendang Pengemudi Ojol hingga Tersungkur, Polisi Telusuri

()

JAKARTA, KOMPAS.com – Seorang pengemudi ojek online (ojol) diduga menendang seorang pesepeda yang sedang melintas di jalur sepeda kawasan Sudirman-Thamrin, Jakarta Pusat.

Peristiwa tersebut terekam dalam video yang kini viral di media sosial, salah satunya diunggah akun Instagram @kabarjakarta24jam.

Dalam video tersebut, korban awalnya tampak mengayuh sepedanya sambil merekam pengemudi ojol yang membawa penumpang. Korban sempat menantang pengemudi ojol itu.

"Marah lagi dong! Kan jalan sepeda!" ujar korban disertai umpatan saat merekam kejadian.