ORI025

Penutup SBN Ritel 2024, ST013 Catat Total Penjualan Rp20,4 Triliun

Penutup SBN Ritel 2024, ST013 Catat Total Penjualan Rp20,4 Triliun

()

Bisnis.com, JAKARTA — Direktur Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko (DJPPR) atas nama Menteri Keuangan RI menetapkan hasil penjualan SBN Ritel Syariah ST013 sebesar Rp20,4 triliun.

Perincian hasil penjualan SBN Ritel Syariah ST013 sebesar Rp20,4 triliun yang terdiri atas penjualan ST013T2 sebesar Rp15,56 triliun dan ST013T4 sebesar Rp4,84 triliun. Jumlah itu diperoleh dari pembelian ST013 oleh 70.467 investor.

SBN Ritel Syariah seri ST013T2 (tenor 2 tahun) menawarkan tingkat imbalan/kupon mengambang (floating with floor) sebesar 6,40% per tahun dan seri ST013T4 (tenor 4 tahun) sebesar 6,50% per tahun. Masa penawaran dilakukan sejak 8 November-4 Desember 2024.