488 Warga Pamijahan Bogor Kekurangan Air di Tengah Musim Hujan
Ratusan warga di Kecamatan Pamijahan, Bogor, Jawa Barat, kekurangan air bersih. Hal tersebut disebabkan karena instalasi mata air pegunungan yang rusak.
"Dikarenakan jaringan instalasi sumber mata air dari pegunungan yang mengalami kerusakan di wilayah tersebut sehingga mengakibatkan warga sekitar wilayah tersebut kesulitan memenuhi kebutuhan air bersih setiap harinya," kata Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor, Adam Hamdani, Selasa (5/11/2024).
Hal tersebut terjadi di tengah musim hujan yang mulai melanda wilayah Kabupaten dan Kota Bogor. Total sebanyak 488 warga terdampak kekurangan air bersih.