Panglima Tni Jenderal Agus Subiyanto

Daftar Lengkap Mutasi TNI: Mayjen Ariyo Kasetpres, Mayjen Kosasih Sesmilpres

Daftar Lengkap Mutasi TNI: Mayjen Ariyo Kasetpres, Mayjen Kosasih Sesmilpres

()

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto merotasi dan mutasi sejumlah jabatan strategis di lingkungan TNI. Ada 76 perwira tinggi (pati) yang dirotasi dan dimutasi.

Keputusan ini berdasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/1332/X/2024 tanggal 31 Oktober 2024 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Tentara Nasional Indonesia.

"Telah resmi ditetapkan mutasi dan promosi jabatan 76 Pati (Perwira Tinggi) TNI terdiri dari 46 Pati TNI AD, 18 Pati TNI AL, dan 12 Pati TNI AU," ujar Kapuspen TNI Mayjen TNI Hariyanto dalam keterangan tertulis seperti dilihat, Minggu(3/11/2024).

Mutasi TNI: Danseskoad Dirotasi, Danrem Wijayakrama Kolonel Zulhandrie

Mutasi TNI: Danseskoad Dirotasi, Danrem Wijayakrama Kolonel Zulhandrie

()

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto melakukan rotasi dan mutasi pejabat tinggi (pati) di lingkungan TNI. Sebanyak 76 pati dari 3 matra dirotasi.

Mutasi dan rotasi 76 pati TNI itu tercantum dalam Surat Keputusan (SK) Panglima TNI Nomor Kep/1332/X/2024 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam Jabatan di dalam Lingkungan TNI. SK itu ditandatangani Panglima TNI pada Kamis (31/10).

Panglima TNI menunjuk Brigjen TNI Edwin Adrian Sumantha sebagai Danseskoad. Brigjen Edwin sebelumnya menjabat sebagai Karo Humas Setjen Kemhan.

Mutasi TNI: Kasetpres Mayjen Ariyo Windutomo, Sesmilpres Mayjen Kosasih

Mutasi TNI: Kasetpres Mayjen Ariyo Windutomo, Sesmilpres Mayjen Kosasih

()

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto melakukan rotasi dan mutasi pejabat tinggi (pati) di lingkungan TNI. Sebanyak 76 pati dari 3 matra dirotasi.

Mutasi dan rotasi 76 pati TNI itu tercantum dalam Surat Keputusan (SK) Panglima TNI nomor Kep/1332/X/2024 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam Jabatan di dalam Lingkungan TNI. SK itu ditandatangani Panglima TNI pada Kamis (31/10).

Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) RI dijabat Mayjen TNI Ariyo Windutomo. Mayjen Ariyo sebelumnya menjabat Kasatwas Unhan.

Panglima TNI Terus Pantau Situasi Keamanan Jelang Coblosan Pilkada 2024

Panglima TNI Terus Pantau Situasi Keamanan Jelang Coblosan Pilkada 2024

()

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto menyampaikan kesiapan menjelang Pilkada serentak 2024 yang tinggal 1satu bulan lagi. Agus mengatakan setiap wilayah memiliki sejumlah klasifikasi pengamanannya sendiri.

"Ya memang setiap wilayah punya klasifikasi wilayah sendiri-sendiri. Beda mungkin kalau di Pulau Jawa mungkin beda dengan Aceh, dan Papua. Jadi kita standar pengamanannya berbeda," kata Agus di Komnas HAM, Jakarta Pusat, Senin (28/10/2024).

Agus mengatakan bahwa koordinasi dengan kepolisian terus dilakukan. Dia mengatakan selalu melakukan update terkait situasi keamanan yang ada.

Panglima TNI Ungkap Pesan Prabowo di Retreat: Kerja untuk Rakyat

Panglima TNI Ungkap Pesan Prabowo di Retreat: Kerja untuk Rakyat

()

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto menghadiri kegiatan retreat kabinet di Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah. Agus mengatakan kegiatan di sana untuk menyamakan visi misi hingga diminta agar tidak terlibat korupsi.

"Jadi ya menyamakan visi dan misi. Yang jelas tujuannya bekerja untuk rakyat. Kemudian jangan korupsi," kata Agus di Komnas HAM, Jakarta Pusat, Senin (28/10/2024).

Agus bercerita beberapa puluh tahun lalu pernah berada di sana. Ketika kembali ke sana, dia bersyukur bisa memberikan pengalaman kepada para taruna yang dalam pendidikan.