Patah Hidung

Anak Pemotor yang Ditendang Polisi Prabumulih Bantah Berdamai

Anak Pemotor yang Ditendang Polisi Prabumulih Bantah Berdamai

()

PRABUMULIH, KOMPAS.com - Kasus penganiayaan pengendara motor bernama Jauhari yang mengalami patah hidung setelah ditendang oleh seorang Perwira Polres Prabumulih berinisial Iptu YS kini berbuntut panjang.

Sebab, Rini Ulandari yang mengaku sebagai anak dari Jauhari membantah bahwa keluarga mereka telah berdamai.

Pernyataan itu diungkapkan Rini dalam akun Instagram pribadinya @rini_ulandari94.

Kompas.com telah meminta izin untuk mengutip pernyataan tersebut kepada Rini lewat pesan pribadi.

Dalam postingan tersebut, Rini membantah bahwa mereka sudah melakukan perdamaian dengan Iptu YS.