Pelajar SMP Tewas

Tabrakan di Waibron Jayapura, Seorang Pelajar Tewas di Tempat dengan Luka Parah di Kepala dan Tubuh

Tabrakan di Waibron Jayapura, Seorang Pelajar Tewas di Tempat dengan Luka Parah di Kepala dan Tubuh

()

JAYAPURA, KOMPAS.com - Sebuah kecelakaan lalu lintas nan tragis terjadi di Jalan Raya Sentani-Depapre, tepatnya di tanjakan dan tikungan Kampung Waibron, Distrik Sentani Barat, Kabupaten Jayapura, Papua pada Kamis (9/1/2025).

Kecelakaan ini melibatkan truk Mitsubishi Canter berwarna kuning dengan nomor polisi PA 9631 AE dan sepeda motor Honda Supra Fit berwarna hitam bernomor polisi DS 2235 AV.

Dalam peristiwa tersebut, seorang pengendara sepeda motor yang merupakan pelajar SMP berinisial CAW (14) tewas di tempat kejadian perkara (TKP).