Pemilih Pemula Di Sikka

Tingkatkan Partisipasi Pemilih Pemula, Pemkot Pekanbaru Bakal Buka Posko Perekaman Data e-KTP di Sekolah

Tingkatkan Partisipasi Pemilih Pemula, Pemkot Pekanbaru Bakal Buka Posko Perekaman Data e-KTP di Sekolah

()

KOMPAS.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Pekanbaru melalui Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil), berencana membuka posko perekaman data Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) di sekolah.

Pembukaan posko tersebut bertujuan untuk mempermudah perekaman data bagi siswa yang telah berusia 17 tahun, agar mereka dapat berpartisipasi dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.

Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru Risnandar Mahiwa menjelaskan bahwa Disdukcapil Kota Pekanbaru mengajak pihak sekolah berkolaborasi untuk mewujudkan posko tersebut.