Pengadilan Tinggi Palembang

Ditangkap dalam Kasus Ronald Tannur, Eks Ketua PN Surabaya Gagal Jadi Hakim PT

Ditangkap dalam Kasus Ronald Tannur, Eks Ketua PN Surabaya Gagal Jadi Hakim PT

()

PALEMBANG, KOMPAS.com - Rudi Suparmono, mantan Ketua Pengadilan Negeri Surabaya, ditangkap oleh Kejagung di Palembang, Sumatera Selatan, terkait kasus suap penanganan kasus Ronald Tanur, Selasa (15/1/2025).

Ronald Tannur merupakan terdakwa kasus penganiayaan yang menyebabkan kekasihnya, Dini Sera Afrianti, tewas pada Oktober 2023.

Diketahui bahwa Rudi sebelumnya sempat mendapatkan promosi jabatan sebagai Hakim Utama Muda di Pengadilan Tinggi Palembang.

Namun, Rudi belum sempat dilantik dan lebih dulu ditangkap.

"Pengadilan Tinggi Palembang baru menerima SK, ada satu hakim dari Pengadilan Negeri Jakarta menjadi Hakim Pengadilan Tinggi Palembang," kata Humas Pengadilan Tinggi Palembang, Edward Simamarta, Rabu (15/1/2025).