Pengakuan Pengemudi Calya yang Tabrak Satu Keluarga di Pekanbaru, Pakai Sabu agar Tak Ngantuk
PEKANBARU, KOMPAS.com - Antoni Romansyah (44), pengemudi mobil Calya yang menabrak satu keluarga hingga tewas di Kota Pekanbaru, Riau, mengaku mengonsumsi sabu agar tak mengantuk saat perjalanan menuju Pekanbaru.
Antoni mengaku memakai sabu bersama dua temannya, Lidia Rustiawati (25) dan Deni (30).
"Kami pakai sabu pas di Palembang," akui Antoni saat dihadirkan dalam konferensi pers di Mapolresta Pekanbaru, Kamis (2/1/2025).
Antoni dan dua temannya mengambil mobil Calya di Sukabumi untuk dibawa ke Batam, Kepulauan Riau.