Pengungsi Flores Timur

Terus Membeludak, Pengungsi Erupsi Lewotobi Capai 12.288 Orang

Terus Membeludak, Pengungsi Erupsi Lewotobi Capai 12.288 Orang

()

FLORES TIMUR, KOMPAS.com – Jumlah pengungsi akibat erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di Kabupaten Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT) terus mengalami peningkatan.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Flores Timur, Hironimus Lamawuran, mencatat bahwa per Minggu (10/11/2024) pukul 20.00 Wita, jumlah pengungsi telah mencapai 12.288 orang.

“Sampai malam ini, warga yang mengungsi sebanyak 12.288 orang,” ujar Hironimus saat dihubungi pada Minggu malam.

Hironimus menjelaskan, ribuan pengungsi tersebut kini menetap di beberapa kecamatan serta di Kabupaten Sikka.