Penyelamatan Hutan Bengkulu

Curhat Kadis LHK Bengkulu, Anggaran Penyelamatan 923.000 Ha Hutan Hanya Rp 22 Juta

Curhat Kadis LHK Bengkulu, Anggaran Penyelamatan 923.000 Ha Hutan Hanya Rp 22 Juta

()

BENGKULU, KOMPAS.com - Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Provinsi Bengkulu, Safnizar menceritakan anggaran untuk menjaga dan menyelamatkan hutan seluas 923.000 hektar pada APBD 2024 hanya Rp 22 juta.

Hal ini diungkapkannya dalam acara catatan akhir tahun 2024 dengan tema "Menahan Laju Deforestasi, Meningkatkan Ekonomi dan Memperbaiki Iklim" yang diselenggarakan di Bengkulu, Senin (23/12/2024).

Safnizar mengeluhkan, selain anggaran minim, pihaknya menghadapi keterbatasan personel polisi hutan (Polhut) yang sebagian besar sudah berusia tua.