KUR Akan Biayai Makan Bergizi Gratis, Kabar Baik untuk Petani hingga Pengusaha Mamin
Bisnis.com, JAKARTA — Penyaluran Kredit Usaha Rakyat alias KUR akan dioptimalkan untuk mendukung berbagai program prioritas pemerintah, termasuk makan bergizi gratis.
Deputi Bidang Koordinasi Ekonomi Makro dan Keuangan Kemenko Perekonomian Ferry Irawan menjelaskan bahwa pihaknya akan mendukung pembiayaan bagi pelaku usaha produktif sektor penyediaan akomodasi makanan dan minuman (mamin) melalui KUR Mikro dan KUR Kecil.
"Dengan skema reguler, itu kita harapkan bisa bantu juga men-support makan bergizi gratis," ujar Ferry dalam acara KUR Meets the Press di Kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta Pusat, Rabu (13/11/2024).