Menyemangati Timnas Indonesia di Babak Kualifikasi Piala Dunia
Piala Dunia adalah panggung megah yang menjadi impian bagi seluruh negara di dunia. Bagi Indonesia, keikutsertaan di Piala Dunia bukan hanya sekadar ambisi olahraga, melainkan simbol kebangkitan, persatuan, dan kebanggaan bangsa. Namun, perjalanan menuju pentas sepak bola dunia ini masih menjadi tantangan besar yang memerlukan komitmen menyeluruh dari berbagai pihak.
Indonesia mencatatkan sejarah sebagai negara Asia pertama yang tampil di Piala Dunia 1938 di Prancis –saat itu masih bernama Hindia Belanda. Namun, keikutsertaan tersebut terjadi tanpa pertandingan kualifikasi karena Jepang, lawan seharusnya, mengundurkan diri. Sejak itu, Indonesia belum pernah kembali ke Piala Dunia.