Pilgub Jakarta 2024

Pesan RK ke Raffi Jadi Utusan Presiden: Anak Muda Mesin Negara, Bukan Beban

Pesan RK ke Raffi Jadi Utusan Presiden: Anak Muda Mesin Negara, Bukan Beban

()

Calon gubernur DKI Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil (RK), menyampaikan pesan ke Raffi Ahmad usai ditunjuk menjadi Utusan Khusus Presiden dalam Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni. RK mengatakan generasi muda di Indonesia mesti menjadi penggerak mesin negara.

"Kalau nasihat saya, generasi muda di zaman A’ Raffi sebagai Utusan Khusus, harus jadi mesin negara bukan jadi beban negara," ujar RK usai bertemu dengan Raffi di Telaga Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (3/11/2024).

Ungggul Tipis di Survei Denny JA, Ini Tanggapan RK

Ungggul Tipis di Survei Denny JA, Ini Tanggapan RK

()

Lembaga LSI Denny JA merilis hasil survei elektabilitas Cagub-Cawagub Jakarta. Pasangan Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) unggul tipis atas pasangan lainnya. Ridwan Kamil mengatakan hasil survei diterima dengan meningkatkan kerja kampanye dan meneruskan yang sudah baik.

"Saya kira menanggapi survei itu sama saja, kalau kurang diperbaiki, kalau bagus diteruskan," kata Ridwan Kamil di Rawamangun, Jakarta Timur, Kamis (31/10/2024).

Menurut Ridwan Kamil, dalam setiap kampanye dan tertangkap di hasil survei selalu ada sisi plus dan minus. Berbagai hasil survei yang selama ini dirilis di masa kampanye dijadikannya bahan untuk perbaikan.

Eks Caleg KIM Plus Dukung Pramono, RK: Beberapa Kader PDIP Juga ke Saya

Eks Caleg KIM Plus Dukung Pramono, RK: Beberapa Kader PDIP Juga ke Saya

()

Calon Gubernur (Cagub) Jakarta, Ridwan Kamil atau RK, menanggapi pertemuan sejumlah mantan calon legislatif (caleg) dari parpol Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus dengan Cagub Pramono Anung. RK mengatakan hal tersebut adalah dinamika yang wajar dalam perhelatan demokrasi.

"Saya kira dinamika selalu ada dalam perhelatan-perhelatan demokrasi, hal begitu ada," kata Ridwan Kamil di Cakung, Jakarta Timur, Kamis (31/10/2024).

RK mengatakan, pertemuan semacam itu juga terjadi ke pasangan Ridwan Kamil - Suswono (RIDO). Dia mengatakan ada beberapa kader PDIP yang telah bertemu dengannya. Namun dia tidak mengungkap kader yang dimaksud dan mengaku pertemuan semacam itu tidak perlu disampaikan.

Pram Soal Sarapan Gratis: Biaya Tak Jauh Beda dari Makan Bergizi Gratis

Pram Soal Sarapan Gratis: Biaya Tak Jauh Beda dari Makan Bergizi Gratis

()

Calon Gubernur Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung punya gagasan sarapan gratis untuk anak sekolah di Jakarta. Katanya, harga seporsi sarapan gratis tak berbeda dengan program makan bergizi gratis dari Presiden Prabowo Subianto.

"Kami kaji lah. Tapi yang jelas angkanya pasti nggak berbeda dengan untuk makan siang (bergizi gratis)," kata Pramono Anung kepada wartawan seusai berkampanye di depan warga Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Selasa (29/10/2024).

Pramono menjelaskan, program sarapan gratis ini nantinya akan disinergikan dengan program pemerintah pusat. Dana untuk sarapan gratis akan diambil dari APBD Jakarta.

Pramono Klaim Janjinya Buka 500 ribu Lapangan Kerja Sangat Rasional

Pramono Klaim Janjinya Buka 500 ribu Lapangan Kerja Sangat Rasional

()

Calon Gubernur Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung punya rencana membuka 500 ribu lapangan kerja jika terpilih di Pilgub 2024. Menurutnya, janji itu masuk akal untuk diwujudkan di Jakarta.

"Saat ini Jakarta ada kurang lebih 354 ribu pengangguran. Ada 52 ribu yang baru di-PHK sampai dengan bulan ini, Oktober. Sehingga kalau dijumlahkan kurang lebih 400 ribu. Kalau kemudian kami menjanjikan 500 ribu, sangat rasional," ujar Pramono Anung saat berkampanye di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Selasa (29/10/2024).

Saat Debat Pilgub Jakarta Nyerempet ke Banten dan Jabar

Saat Debat Pilgub Jakarta Nyerempet ke Banten dan Jabar

()

Tiga paslon yang berkompetisi di Pilgub Jakarta 2024 telah melewati debat kedua tadi malam. Ketiganya berdebat cukup sengit hingga terkait Banten dan Jawa Barat (Jabar) turut dibawa-bawa. Kenapa ’nyerempet’ ke Banten dan Jabar?

Dirangkum detikcom, Senin (28/10/2024), debat kedua Pilgub Jakarta ini digelar di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, pada Minggu (27/10) malam.

Tema debat kedua ini ialah ‘Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial’. Ada enam subtema yang meliputi infrastruktur terintegrasi dan pelayanan dasar prima, pendidikan dan kesehatan, penanganan ketimpangan sosial, pembangunan ekonomi digital dan UMKM, pariwisata dan ekonomi kreatif, inflasi bahan pokok.

Adu Program Gratis Cagub-cawagub Jakarta

Adu Program Gratis Cagub-cawagub Jakarta

()

Debat kedua Pilgub Jakarta 2024 telah berlangsung semalam. Ketiga pasangan calon (paslon), yaitu Ridwan Kamil-Suswono, Dharma Pongrekun-Kun Wardana, dan Pramono Anung-Rano Karno saling mengadu program ‘gratis’.

Dirangkum detikcom, Senin (28/10/2024), debat digelar di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara. Tema debat kedua ini ialah ‘Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial’.

Ada enam subtema yang meliputi infrastruktur terintegrasi dan pelayanan dasar prima, pendidikan dan kesehatan, penanganan ketimpangan sosial, pembangunan ekonomi digital dan UMKM, pariwisata dan ekonomi kreatif, inflasi bahan pokok.

Bahan Paparan Debat Banyak Tipo, Dharma Pongrekun: Bukan Saya yang Bikin

Bahan Paparan Debat Banyak Tipo, Dharma Pongrekun: Bukan Saya yang Bikin

()

Bahan paparan milik cagub Jakarta nomor urut 2, Dharma Pongrekun-Kun Wardana, terdapat banyak salah tulis atau tipo dalam debat malam ini. Dharma mengaku bukan dirinya yang membuat bahan yang dipaparkan tersebut.

"Bukan saya bikin itu," kata Dharma usai debat di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, Minggu (27/10/2024).

Dharma meminta agar menyalahkan pihak yang membuat poin-poin dalam paparannya di debat. Dia juga mengaku tak punya uang untuk membuat bahan presentasi tersebut.

RK Hampiri dan Peluk Rano Karno Usai Bahas Banten di Debat Pilgub Jakarta

RK Hampiri dan Peluk Rano Karno Usai Bahas Banten di Debat Pilgub Jakarta

()

Ada momen menarik perhatian saat jeda segmen debat kedua Pilgub Jakarta 2024. Cagub Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil (RK) sempat menghampiri cawagub nomor urut 3 Rano Karno usai menyinggung Banten dalam debat.

Debat ini digelar di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, Minggu (27/10/2024). RK terlihat berlari kecil meninggalkan podiumnya setelah segmen 5 debat ditutup.

RK menghampiri podium paslon Pramono Anung-Rano Karno yang berada di ujung panggung. Rano pun tampak berjalan menuju belakang panggung bersama Pramono.

Momen Atalia Praratya Dukung RK di Debat Kedua Pilgub Jakarta

Momen Atalia Praratya Dukung RK di Debat Kedua Pilgub Jakarta

()

Atalia Praratya turut menghadiri debat kedua Pilgub Jakarta 2024 yang diikuti cagub Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil (RK). Saat acara debat, Atalia turut memberikan dukungan kepada suaminya di atas panggung.

Debat digelar di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, Minggu (27/10/2024). Dalam acara itu, hadir tiga paslon di pilgub, yakni paslon nomor urut 1 RK dan Suswono, paslon nomor urut 2 Dharma Pongrekun-Kun Wardana, paslon nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno.

RK Jawab Pramono soal Disneyland Dibangun di Cikarang atau Kepulauan Seribu

RK Jawab Pramono soal Disneyland Dibangun di Cikarang atau Kepulauan Seribu

()

Cagub Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung, bertanya ke Cagub Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil (RK), terkait rencana RK membangun Disneyland. Pramono bertanya sebetulnya RK ingin membangun Disneyland di Cikarang atau Kepulauan Seribu?

Pertanyaan Pramono ini dilontarkan dalam sesi tanya jawab antara cagub di Debat Pilgub Jakarta 2024 yang digelar di Beach City International Stadium, Jakarta Utara, Minggu (27/10/2024). Berikut pertanyaan Pramono untuk RK

Yang saya hormati Bapak Ridwan Kamil dan Bapak Suswono. Pertanyaan kami singkat dan sederhana, dulu pada tahun 2018, Kang Emil pernah menyampaikan akan membangun Disneyland di Cikarang, sekarang Kang Emil ketika menjadi calon gubernur di Jakarta menyampaikan akan membangun Disneyland di Pulau Seribu. Sebetulnya akan dibangun di Cikarang atau di Pulau Seribu?

Jurus Dharma-Kun Hadapi Persaingan Produk Impor Murah: Tim Ekonomi Adab

Jurus Dharma-Kun Hadapi Persaingan Produk Impor Murah: Tim Ekonomi Adab

()

Cagub Jakarta nomor urut 2, Dharma Pongrekun, menyebut pihaknya mempunyai tim ekonomi adab untuk mendongkrak produk ekonomi kreatif di Jakarta agar bisa bersaing di tingkat dunia. Dharma menyebut tim tersebut akan melakukan pembinaan.

Hal tersebut diungkap dalam Debat Kedua Pilkada Jakarta 2024 yang digelar di Ancol, Jakarta Utara, Minggu (27/10/2024). Awalnya, moderator memberikan pertanyaan terkait sub tema pariwisata dan ekonomi kreatif. Berikut pertanyaannya

Produk ekonomi kreatif di DKI Jakarta, terutama di bidang kosmetik kuliner dan fashion menghadapi persaingan ketat dari produk impor yang sering lebih murah, berkualitas dan didukung penasaran. Bagaimana langkah nyata dan inovasi Anda sebagai keberpihakan pada produk ekonomi kreatif lokal di DKI Jakarta?

Link Live Streaming Debat Kedua Pilkada Jakarta 2024, Saksikan di detikcom!

Link Live Streaming Debat Kedua Pilkada Jakarta 2024, Saksikan di detikcom!

()

Debat kedua pasangan calon (paslon) gubernur dan wakil gubernur Pilkada Jakarta 2024 digelar malam ini. Acara debat bisa disaksikan melalui live streaming di detikcom.

Diketahui, ada tiga paslon sebagai peserta debat untuk Pilkada Jakarta 2024, yaitu paslon nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono, nomor urut 2 Dharma Pongrekun-Kun Wardana, dan nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno.

Debat kedua mengambil tema ‘Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial’. Lokasi debat kedua ini dilaksanakan di Beach City International Stadium. Sebelumnya, debat perdana digelar di Ecovantion Ancol, Jakarta Utara.