Pilgub Jateng 2024

Ahmad Luthfi Ungkap Isi Pertemuan dengan Prabowo-Jokowi di Solo

Ahmad Luthfi Ungkap Isi Pertemuan dengan Prabowo-Jokowi di Solo

()

Presiden Prabowo Subianto ternyata menyempatkan waktu untuk menemui pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimoen, di Solo, Minggu (3/11) malam. Tak sendiri, Prabowo didampingi Presiden ke-7 RI, Joko Widodo (Jokowi).

Hal itu terlihat dari unggahan terbaru Ahmad Luthfi di akun instagramnya, Selasa (5/11/2024). Luthfi mengatakan pertemuan bersama kedua tokoh bangsa itu membahas mengenai peran Jawa Tengah menuju Indonesia Emas 2045.

"Pertemuan dengan kedua tokoh bangsa, Presiden Prabowo dan Presiden ke-7 Joko Widodo. Mendiskusikan langkah strategis dan peran Jawa Tengah menuju Indonesia Emas 2045," ungkap Luthfi.

Tim Luthfi-Yasin soal Survei Litbang Kompas: Pemenangnya Undecided Voters

Tim Luthfi-Yasin soal Survei Litbang Kompas: Pemenangnya Undecided Voters

()

Tim Pakar Pemenangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin, Zulkifli Gayo merespons hasil survei Litbang Kompas terkait Pilkada Jawa Tengah 2024. Zulkifli menilai survei tersebut masih belum menentukan paslon siapa yang unggul dalam Pilgub Jateng 2024.

"Paslon 02 ada selisih 0,7% itu dilakukan sebelum debat, padahal ada 43,1% yang belum menentukan, intinya hari ini pemenangnya yang belum menentukan pilihan (undecided voters)," ujar Zulkifli kepada detikcom di Semarang, Senin (4/11/2024).

Dia mengatakan masyarakat Jawa Tengah kini sudah cerdas dalam menentukan pilihan kandidat. Masyarakat akan lebih fokus melihat program paslon mana yang mengatasi berbagai masalah di Jawa Tengah.

Golkar Puji Luthfi-Yasin di Debat Perdana, Kuasai Masalah di Lapangan

Golkar Puji Luthfi-Yasin di Debat Perdana, Kuasai Masalah di Lapangan

()

Bendahara DPD Golkar Jawa Tengah Mohammad Saleh menilai penampilan debat perdana Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Jawa Tengah (Jateng) mengesankan. Menurutnya, Luthfi-Yasin menguasai detail persoalan di lapangan.

"Saya kira debatnya sangat menarik dan baik, (Luthfi-Yasin) bisa menguasai baik secara data fakta-fakta di bawah di lapangan," ujar Saleh ditemui di Semarang usai acara Debat Pertama Pilgub Jateng, Rabu (30/10/2024).

Dia juga mengatakan berbagai program yang dipaparkan oleh paslon 2 Luthfi-Yasin basisnya data di lapangan. Hal ini menurutnya sangat menjawab masalah-masalah yang ada di Jawa Tengah saat ini.

Baru Dimulai, Debat Pilkada Jateng Langsung Panas, Moderator: Mohon Tenang

Baru Dimulai, Debat Pilkada Jateng Langsung Panas, Moderator: Mohon Tenang

()

SEMARANG, KOMPAS.com - Debat perdana calon kepalanya daerah di Pilkada Jawa Tengah sudah memanas sejak awal, Rabu (30/10/2024). 

Di dalam ruang debat Marina Convention Center, para pendukung pasangan nomor urut 1 Andika-Hendi dan nomor urut 2 Ahmad Luthfi-Taj Yasin saling sahut Yel-yel. 

Hal itu membuat moderator debat berkali-kali mengingatkan para pendukung kedua pasangan agar tenang. 

"Mohon tenang, mohon kerjasamanya. Hadirin mohon tenang," kata moderator acara yang memandu debat perdana Pilkada Jawa Tengah tersebut.

Jelang Debat Perdana Pilgub Jateng, Luthfi-Yasin Siap Tampil 100 Persen

Jelang Debat Perdana Pilgub Jateng, Luthfi-Yasin Siap Tampil 100 Persen

()

KPU Jawa Tengah menggelar debat perdana Calon Gubernur (Cagub) dan Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jateng malam ini. Cawagub Jateng nomor urut 2 Taj Yasin mengungkapkan persiapannya mengikuti debat perdana ini.

"Insyaallah kami seratus persen siap mengikuti debat, karena suatu keharusan supaya masyarakat tahu secara langsung gagasan dan visi misi yang kami tawarkan kepada rakyat Jawa Tengah," ujarnya, Rabu (30/10/2024).

Wakil Gubernur Jateng 2018-2023 yang kini maju lagi itu mengatakan debat pada prinsipnya untuk mengenalkan sosok calon dan pemikirannya. Terutama program-program apa yang relevan dengan kondisi dan kebutuhan masyarakat.

KPU Persilakan Jokowi Jadi Juru Kampanye Luthfi-Yasin di Pilkada 2024

KPU Persilakan Jokowi Jadi Juru Kampanye Luthfi-Yasin di Pilkada 2024

()

Kesempatan Presiden ke-7 RI Joko Widodo untuk menjadi juru kampanye di Pilkada 2024 usai purnatugas terbuka lebar. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Tengah menyebut tak ada larangan mantan presiden ikut berkampanye.

"Sepanjang bukan orang yang dilarang peraturan perundang-undangan (UU dan PKPU), bisa menjadi juru kampanye," kata Komisioner KPU Jawa Tengah Akmaliyah di Semarang, dikutip Selasa (29/10/2024).

Dia menuturkan juru kampanye tidak harus didaftarkan terlebih dahulu ke KPU. Adapun yang wajib didaftarkan ke KPU yakni tim kampanye serta petugas penghubung pasangan calon.

Momen Kedekatan Jokowi dan Luthfi-Yasin, Bentuk Dukungan di Pilgub Jateng

Momen Kedekatan Jokowi dan Luthfi-Yasin, Bentuk Dukungan di Pilgub Jateng

()

Joko Widodo semakin terbuka mendukung pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi dan Taj Yasin. Indikasi ini muncul baik melalui pernyataan tersirat maupun secara terang-terangan di berbagai kesempatan.

Indikasi terbaru adalah momen pertemuan antara Presiden ketujuh RI tersebut dan pasangan Luthfi-Yasin di sebuah kedai kopi di Solo, Jawa Tengah, Minggu (29/10). Foto pertemuan tersebut beredar luas di media sosial, dan menampilkan kedekatan ketiganya yang tampak akrab berdiskusi.

KIM Plus Harap Jokowi Jadi Juru Kampanye Luthfi-Yasin di Jateng

KIM Plus Harap Jokowi Jadi Juru Kampanye Luthfi-Yasin di Jateng

()

Sejumlah partai di Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus yang mengusung pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah nomor urut 2 Ahmad Luthfi-Taj Yasin berharap Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) turut serta jadi juru kampanye (jurkam) di Pilgub Jateng 2024.

Hal ini disampaikan Ketua DPD Gerindra Jawa Tengah Sudaryono usai Rapat Koordinasi Pemenangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin bersama Ketua DPD Partai lainnya di Hotel Grand Mercure, Sukoharjo, Minggu (27/10). Menurutnya, pihaknya sudah melakukan komunikasi.