DPT 1,5 Juta, Paslon Tunggal Brebes Mitha-Wurja Targetkan Raup Suara 75 Persen
BREBES, KOMPAS.com - Pasangan calon tunggal bupati dan waki bupati Brebes Paramitha Widya Kusuma-Wurja menargetkan bisa meraih kemenangan minimal 75 persen suara dalam Pilkada Brebes, Jawa Tengah.
Adapun pemungutan suara digelar 27 November 2024 mendatang. Pasangan ini akan melawan kotak kosong.
Juru Bicara Tim Pemenangan Mitha-Wurja, Azmi Asmuni Majid mengatakan, setelah melihat perkembangan politik saat ini dan sejumlah dukungan dari relawan, kemenangan akan mudah diraih Widya-Wurja.
"Insya Allah dengan semua elemen masyarakat bergabung di angka 79,6 persen atau minimal 75 persen kemenangan," kata Azmi saat Konsolidasi Koordinator Relawan Gempita di kediaman Mitha di Jalan Yos Sudarso Brebes, Senin (11/11/2024).