Pks

Optimistis Suara RK-Suswono, Mardani Ali Sera: Anak Abah Itu Dekat dengan PKS

Optimistis Suara RK-Suswono, Mardani Ali Sera: Anak Abah Itu Dekat dengan PKS

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengaku optimistis sanggup mengambil ceruk suara dari pendukung Anies Baswedan, yang kerap dijuluki "Anak Abah," guna mendongkrak elektabilitas Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta 2024.

"Anak Abah masih banyak yang belum menentukan pilihan dan itu basisnya kita tinggal diseruk saja," ujar Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (5/11/2024).

"Karena Anak Abah itu anak baik-baik dan sama PKS dekat," imbuhnya.

Tanggapi Hasil Survei, HNW Yakin Konstituen PKS Solid Menangkan Ridwan Kamil-Suswono

Tanggapi Hasil Survei, HNW Yakin Konstituen PKS Solid Menangkan Ridwan Kamil-Suswono

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Ketua Majelis Syura Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Hidayat Nur Wahid (HNW) mengeklaim, konstituen PKS solid untuk memenangkan pasangan Ridwan Kamil-Suswono pada Pilkada Jakarta 2024.

HNW pun yakin bahwa jumlah dukungan yang didapatkan RK-Suswono akan jauh lebih besar ketimbang hasil survei yang mengungkap elektabilitas pasangan calon nomor urut 1 itu sudah disalip oleh pasangan Pramono Anung-Rano Karno.

“Kami tahu persis dalamannya PKS dan mereka solid, mereka satu kata, mereka satu komando memenangkan apa yang menjadi keputusan partai yaitu RK dan Suswono,” kat HNW di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (5/11/2024).

Elektabilitasnya RK-Suswono Disalip, PKS Segera Gerilya

Elektabilitasnya RK-Suswono Disalip, PKS Segera Gerilya

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) segera gerilya untuk memenangkan Ridwan Kamil (RK) dan Suswono pada Pilkada Jakarta 2024, setelah survei teranyar Litbang Kompas menunjukkan elektabilitas RK-Suswono disalip Pramono Anung-Rano Karno.

Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera mengakui bahwa ada pekerjaan yang masih perlu dilakukan meskipun elektabilitas RK-Suswono diklaim tidak melorot.

"Sebenarnya tidak melorot ya, tetap stabil tapi memang ada yang harus dikerjakan di TPS. Strategi sekarang fokus di TPS. Insya Allah tidak lama lagi gerakan PKS di TPS akan berkembang luar biasa," ujar Mardani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (5/11/2024).

Syaikhu Tak Hadir di Pertemuan dengan Prabowo, PKS: Masih Kampanye

Syaikhu Tak Hadir di Pertemuan dengan Prabowo, PKS: Masih Kampanye

()

Presiden Prabowo Subianto mengundang ketum hingga sekjen partai politik koalisi di Istana Negara, Jakarta, siang ini. Presiden PKS Ahmad Syaikhu tak hadir dalam pertemuan ini karena masih kampanye.

"Pak Syaikhu masih kampanye, Pak Aher Plh di Aceh," kata Sekjen PKS Aboe Bakar Al Habsyi kepada wartawan di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (1/11/2024).

Habib Aboe belum mengetahui pasti apa yang dibahas dalam pertemuan itu. Ia meminta untuk menunggu pertemuan terlebih dahulu.

PKS Dukung Revisi Paket UU Politik, Harap Pemilu Jadi Lebih Simpel dan Murah

PKS Dukung Revisi Paket UU Politik, Harap Pemilu Jadi Lebih Simpel dan Murah

()

Wacana revisi sejumlah undang-undang politik kini tengah mengemuk. Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera, mengaku setuju atas wacana tersebut demi menghadirkan tata kelola pemilu yang lebih baik.

"Setuju wajib direvisi. Kita perlu meningkatkan kualitas demokrasi dan kualitas pemilu kita, Undang-Undang Pemilu dan Undang-Undang Pilkada," kata Mardani saat dihubungi, Kamis (31/10/2024).

Wacana revisi paket UU politik lewat metode omnibus law ini pertama kali diutarakan oleh Wakil Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPR, Ahmad Doli Kurnia. Total ada delapan UU terkait politik yang diusulkan untuk direvisi dengan pendekatan omnibus law. Salah satu yang diusulkan ialah penyatuan UU Pemilu dengan UU Pilkada.

LSI Denny JA: Pramono-Rano Dapat Limpahan Suara dari PKS, Golkar, Nasdem, dan Demokrat

LSI Denny JA: Pramono-Rano Dapat Limpahan Suara dari PKS, Golkar, Nasdem, dan Demokrat

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemilih lima partai politik Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus tidak kompak mendukung paslon nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada DKI Jakarta.

Hal itu tercermin dalam hasil survei Lembaga Survei Indonesia (LSI) Denny JA yang dirilis, Rabu (30/10/2024).

"Pasangan Pramono–Rano Karno, selain mendapatkan dukungan dari pemilih PDI-P, juga mendapatkan limpahan dari pemilih PKS, Golkar, PKB, NasDem, Demokrat, dan PPP," ujar Direktur LSKP-LSI Denny JA Sunarto Ciptoharjono.

PKS misalnya. Sebanyak 33,3 persen akar rumputnya memilih paslon nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno. 

Legislator NasDem Usul Pemilu Tiap 10 Tahun, PKS Ungkap Kekhawatiran Terburuk

Legislator NasDem Usul Pemilu Tiap 10 Tahun, PKS Ungkap Kekhawatiran Terburuk

()

Anggota Badan Legislasi (Baleg) DPR dari Fraksi NasDem Muslim Ayub mengusulkan Pemilu digelar setiap 10 tahun. Anggota DPR RI dari Fraksi PKS Mardani Ali Sera mengungkap kekhawatirannya jika Pemilu digelar setiap 10 tahun.

"Akarnya bukan di waktu. Kalau demokrasinya sedang rusak justru kita mendapatkan hasil buruk dan bertahan selama 10 tahun. Akarnya di kualitas Pemilu kita," kata Mardani kepada wartawan, Rabu (30/10/2024).

Dia mengatakan elite politik harus membangun sistem yang baik. Dia mengatakan partai juga harus menjalankan fungsinya untuk menghasilkan politikus yang berkualitas.

Legislator PKS: Mungkin Nggak Sih RUU Perampasan Aset Jadi Alat Politik?

Legislator PKS: Mungkin Nggak Sih RUU Perampasan Aset Jadi Alat Politik?

()

Anggota Badan Legislasi (Baleg) DPR RI Fraksi PKS, Muhammad Kholid, menyoroti RUU Perampasan Aset yang kerap diusulkan untuk masuk Prolegnas 2024-2029. Pihaknya ingin mendalami dampak menyeluruh dari RUU Perampasan Aset terhadap tingkat pemberantasan korupsi di Indonesia.

Hal ini disampaikan Kholid dalam rapat dengar pendapat umum (RDPU) Baleg dengan Pusat Studi Hukum Dan Kebijakan Indonesia (PSHK), Indonesian Parliamentary Center (IPC), dan Komnas Perempuan. Ia menyoroti indeks persepsi korupsi di Indonesia yang stagnan.

Dukung Kabinet Prabowo Pakai Mobil Maung, PKS: Momentum Kemandirian Bangsa

Dukung Kabinet Prabowo Pakai Mobil Maung, PKS: Momentum Kemandirian Bangsa

()

Anggota Komisi VI DPR Fraksi PKS, Amin Ak, mendukung Kabinet Merah Putih Presiden Prabowo Subianto menggunakan mobil dinas Maung buatan PT Pindad. Amin menilai arahan Prabowo kepada kabinetnya memberikan efek ganda.

"Bukan hanya setuju, namun menurut saya Presiden sebaiknya mewajibkan para menteri, wakil menteri, dan pejabat setingkat menteri untuk menggunakan mobil Maung Garuda, yang notabene produk buatan anak bangsa dengan tingkat kandungan dalam negeri (TKDN) sudah mencapai 70 persen. Penggunaan Maung Garuda oleh seluruh jajaran pejabat di lingkungan pemerintah akan memberikan multiplier effect atau efek berganda karena akan menghidupkan industri komponen dalam negeri," kata Amin kepada wartawan, Senin (28/10/2024).

Voters Terbelah Dukung RK dan Pram, Mardani Yakin Anak Abah Balik ke PKS

Voters Terbelah Dukung RK dan Pram, Mardani Yakin Anak Abah Balik ke PKS

()

PKS merespons hasil survei Poltracking yang menunjukkan voters PKS di Pilkada Jakarta terbelah ke kubu Ridwan Kamil dan Pramono Anung. PKS menilai perkembangan survei masih dinamis.

"Survei masih sangat dinamis. Kita fokus melaksanakan ‘PKS Menyapa’ tiap hari," kata Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera kepada wartawan, Sabtu (26/10/2024).

Penasihat Tim Sukses Ridwan Kamil-Suswono itu lantas menjabarkan total pemilih PKS di Pileg 2024 lalu sebanyak 1,05 Juta. Adapun, kata dia, mayoritas pemilih PKS merupakan simpatisan.

Bos PPI Nilai Voters PKS Dukung Pram karena Kecewa Anies Tak Dicalonkan

Bos PPI Nilai Voters PKS Dukung Pram karena Kecewa Anies Tak Dicalonkan

()

Survei Poltracking menunjukkan voters PKS di Pilkada Jakarta terbelah mendukung Ridwan Kamil dan Pramono Anung. Direktur Parameter Politik Indonesia (PPI) Adi Prayitno menilai fenomena itu salah satunya disebabkan karena voters PKS kecewa Anies Baswedan tak jadi diusung di Pilkada Jakarta.

"Tentu argumennya dua hal, pertama pemilih PKS banyak yang non kader, bukan pemilih loyal tapi sebagian besar pemilih PKS adalah mereka yang cukup loyal dengan Anies Baswedan selama ini, PKS dan Anies Baswedan itu cukup identik," kata Adi kepada wartawan, Sabtu (26/10/2024).