Prabowo Bertemu Presiden Mesir

Tanggapi Pihak yang Ragukan Kepemimpinannya, Prabowo: Sabar Sedikit, Baru Dua Bulan

Tanggapi Pihak yang Ragukan Kepemimpinannya, Prabowo: Sabar Sedikit, Baru Dua Bulan

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Prabowo Subianto meminta semua pihak bersabar atas pencapaiannya di pemerintahan, mengingat ia baru menjabat sebagai Presiden RI selama dua bulan sejak dilantik pada 20 Oktober 2024.

Ia memahami, ada pihak-pihak yang masih ragu terhadap kepemimpinannya. Namun menurut Prabowo, penilaian tersebut baru cukup diberikan pada 6 bulan pertama pemerintahan, bukan saat ini.

Hal ini dikatakan Prabowo saat menyampaikan pidato di hadapan mahasiswa Indonesia di Universitas Al-Azhar, Kairo, Mesir, Rabu (18/12/2024) waktu setempat.

Prabowo Bakal Pertahankan Sikap RI: Tak Terlibat Permusuhan dan Pakta Militer Mana pun

Prabowo Bakal Pertahankan Sikap RI: Tak Terlibat Permusuhan dan Pakta Militer Mana pun

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Prabowo Subianto menegaskan akan mempertahankan sikap bangsa Indonesia yang tidak mau terlibat dalam permusuhan dan pakta militer mana pun.

Hal ini dikatakannya saat menyampaikan pidato di hadapan mahasiswa Indonesia di Universitas Al-Azhar, Kairo, Mesir, Rabu (18/12/2024) waktu setempat.

"Saya akan meneruskan dan mempertahankan sikap ini bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang menghormati semua bangsa-bangsa di dunia, menghormati semua negara-negara, tidak mau terlibat dalam permusuhan dengan siapa pun, tidak mau terlibat dalam pakta-pakta militer," kata Prabowo dikutip dari tayangan YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (19/12/2024).

Beri Kesempatan Koruptor Tobat, Prabowo: Kembalikan yang Kau Curi, Mungkin Kita Maafkan

Beri Kesempatan Koruptor Tobat, Prabowo: Kembalikan yang Kau Curi, Mungkin Kita Maafkan

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden RI Prabowo Subianto meminta kepada para koruptor untuk mengembalikan apa yang telah mereka curi dari negara.

Jika koruptor mengembalikan apa yang mereka curi, Prabowo menyebut mungkin saja mereka akan dimaafkan.

Hal tersebut Prabowo sampaikan saat bertemu mahasiswa Indonesia di Universitas Al-Azhar Kairo, Mesir, Rabu (18/12/2024).

"Saya dalam minggu-minggu ini, bulan-bulan ini, saya dalam rangka memberi kesempatan, memberi kesempatan untuk tobat. Hei para koruptor, atau yang pernah merasa mencuri dari rakyat, kalau kau kembalikan yang kau curi, ya mungkin kita maafkan, tapi kembalikan dong," ujar Prabowo dalam YouTube Setpres, Kamis (19/12/2024).

Prabowo Bertemu PM Pakistan di Mesir, Bahas Ekonomi dan Perdagangan

Prabowo Bertemu PM Pakistan di Mesir, Bahas Ekonomi dan Perdagangan

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Prabowo Subianto melakukan pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri (PM) Pakistan Shehbaz Sharif di Hotel St Regis New Capital, Kairo, Mesir, Rabu (18/12/2024).

Pertemuan tersebut membahas sejumlah agenda penting terkait hubungan Indonesia dan Pakistan dengan komitmen mempererat hubungan kerja sama yang telah terjalin.

Dalam pertemuan, Prabowo menekankan pentingnya kolaborasi ekonomi saling menguntungkan antara keduanya.

"Baru saja ketemu dengan Perdana Menteri Pakistan juga membicarakan kemungkinan kerja sama, meningkatkan kerja sama di bidang ekonomi, dan perdagangan,” ucap Presiden Prabowo dalam keterangannya kepada awak media, dikutip dari siaran pers Sekretariat Presiden, Kamis (19/12/2024)

Bertemu Presiden Mesir, Prabowo Ungkap Minat Kerja Sama di Terusan Suez

Bertemu Presiden Mesir, Prabowo Ungkap Minat Kerja Sama di Terusan Suez

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Prabowo Subianto mengungkapkan minat mengembangkan kerja sama dengan Mesir di Zona Ekonomi Terusan Suez (Suez Canal Economic Zone).

Hal ini diungkapkannya saat melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Republik Arab Mesir, Abdel Fattah El-sisi, di Istana Kepresidenan Al Ittihadiya, Kairo, Mesir, Rabu (18/12/2024) waktu setempat.

Diketahui, peningkatan kerja sama di bidang ekonomi memang menjadi salah satu pembahasan. Kepala Negara menyebut Indonesia akan segera mengirim delegasi tingkat tinggi yang akan berhubungan dengan counterpart di pemerintah Mesir, serta pihak industri dan pengusaha Mesir.

Prabowo Temui Grand Syekh Al-Azhar di Mesir, Bahas Agama dan Pendidikan

Prabowo Temui Grand Syekh Al-Azhar di Mesir, Bahas Agama dan Pendidikan

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Prabowo Subianto bertemu dengan Grand Syekh Al-Azhar, Imam Akbar Ahmed Al-Tayeb, di Mashiaket Al-Azhar, Kairo, Mesir, Rabu (18/12/2024).

Pertemuan tersebut menandai langkah penting dalam mempererat hubungan keagamaan dan memperkuat kerja sama pendidikan antara Indonesia dan Mesir.

Dikutip dari siaran pers Sekretariat Presiden, Prabowo disambut dengan hangat oleh Grand Syekh Al-Tayeb saat tiba di Mashiaket Al-Azhar. Saat itu, Grand Syekh juga memperkenalkan sejumlah ulama terkemuka Mesir yang hadir untuk menyambutnya.