Prabowo Minta Polri Berpihak Ke Rakyat

Prabowo: Polisi, Berpihaklah ke Rakyat!

Prabowo: Polisi, Berpihaklah ke Rakyat!

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Prabowo Subianto meminta jajaran kepolisian untuk selalu berpihak kepada rakyat dan membela kepentingan rakyat.

Hal tersebut Prabowo sampaikan saat memberikan arahan di acara apel Kasatwil Polri di Akademi Kepolisian, Semarang, Jawa Tengah, Rabu (11/12/2024).

“Saya minta saudara-saudara, saya mengimbau, bukan atas nama Prabowo, tetapi atas nama rakyat Indonesia. Atas nama orang tuamu. Atas nama anak-anakmu. Kepolisian, berpihaklah, dan selalu membela kepentingan rakyat Indonesia,” ujar Prabowo.

Prabowo kemudian mengucapkan terima kasih kepada kepolisian atas kinerja mereka selama ini.