Pssi

Komisi X DPR Juga Setuju Kevin Diks, Noa Johanna, Estella Loupattij Jadi WNI

Komisi X DPR Juga Setuju Kevin Diks, Noa Johanna, Estella Loupattij Jadi WNI

()

Komisi X DPR telah menyetujui pemberian status WNI kepada tiga pesepakbola keturunan Indonesia. Ketiga pesepakbola itu ialah Kevin Diks, Noa Johanna Christina Cornelia Leatomu, dan Estella Raquel Loupattij.

Rapat soal naturalisasi itu digelar di Komisi X DPR, gedung MPR/DPR/DPD RI, Senayan, Jakarta, Senin (4/11/2024). Rapat dihadiri oleh Menpora Dito Ariotedjo dan Sekjen PSSI Yunus Nusi.

Mulanya, Dito memaparkan profil masing-masing pesepakbola tersebut. Dia juga menyampaikan pertimbangan pemberian status WNI kepada ketiganya.

Profil Iwan Bule yang Baru Diangkat Jadi Komut Pertamina

Profil Iwan Bule yang Baru Diangkat Jadi Komut Pertamina

()

Bisnis.com, JAKARTA - Mochamad Iriawan alias Iwan Bule resmi diangkat menjadi Komisaris Utama (Komut) PT Pertamina (Persero) dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) pada Senin (4/11/2024).

Adapun, keputusan RUPS tertuang dalam SK-258/MBU/11/2024 dan SK-259/MBU/11/2024 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota-Anggota Dewan Komisaris dan Direksi Perusahaan Perseroan (Persero) PT Pertamina.

Menilik profilnya, sebelum menjabat Komut Pertamina, Iwan Bule merupakan mantan Ketua Umum PSSI periode 2019 hingga 2023. Kala itu, pada 2 November 2019, Iwan Bule menang pada kongres Luar Biasa PSSI dengan memperoleh 82 suara di hotel Shangri-La Jakarta.