Puan Hadiri HUT Golkar

Bahlil Bantah Megawati Dimusuhi Sejagat Dewa Pitara: Diundang ke HUT Golkar Berarti Sayang

Bahlil Bantah Megawati Dimusuhi Sejagat Dewa Pitara: Diundang ke HUT Golkar Berarti Sayang

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia membantah Presiden ke-5 sekaligus Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri yang merasa dimusuhi sejagat Dewa Pitara.

Megawati sendiri sempat heran ketika diundang Bahlil untuk menghadiri HUT Golkar di Sentul pada Kamis (12/12/2024) malam. Sebab, Megawati merasa dimusuhi selama ini.

"Enggak (dimusuhin)," ujar Bahlil di Istana, Jakarta, Jumat (13/12/2024).

Bahlil mengatakan, dirinya mengundang Megawati ke HUT Partai Golkar, yang mana itu merupakan tanda sayang kepada Megawati.

Banyak Kader Golkar Bikin Partai Baru, Bahlil: Kami 1 Rumah, Cuma Beda Kamar Saja

Banyak Kader Golkar Bikin Partai Baru, Bahlil: Kami 1 Rumah, Cuma Beda Kamar Saja

()

BOGOR, KOMPAS.com - Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia menyebut Partai Golkar adalah ibu kandung yang melahirkan anak-anak.

Dia juga menceritakan soal kader Golkar di masa lalu yang kini sudah membuat partai baru.

Meski sudah berbeda partai, Bahlil mengibaratkannya seperti berada dalam rumah yang sama, namun kamar yang berbeda.

"Oleh karena itu dalam perspektif hubungan kami dengan partai-partai yang lain khususnya alumni-alumni partai Golkar kami seperti satu rumah cuma beda kamar saja," kata Bahlil dalam perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-60 Partai Golkar di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, Kamis (12/12/2024) malam.

Momen Gibran Salam Puan di HUT Golkar, usai Tak Lagi Dianggap Bagian dari PDI-P...

Momen Gibran Salam Puan di HUT Golkar, usai Tak Lagi Dianggap Bagian dari PDI-P...

()

BOGOR, KOMPAS.com - Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka dan Ketua DPR RI Puan Maharani sempat tersorot kamera sedang bersalaman dalam perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-60 Partai Golkar di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, Kamis (12/12/2024) malam.

Momen ini terjadi saat Gibran bersama Presiden RI Prabowo Subianto baru datang di acara partai berlogo pohon beringin.

Pantauan dari Kompas TV, setibanya di lokasi acara, Prabowo dan Gibran menyalami para tokoh politik yang hadir, termasuk Puan.