Sosok Konglomerat di Balik Aksi IPO Raharja Energi (RATU)
Bisnis.com, JAKARTA – Anak usaha PT Rukun Raharja Tbk. (RAJA), yakni PT Raharja Energi Cepu Tbk. (RATU) dalam waktu dekat bakal melantai di Bursa Efek Indonesia, dengan masa penawaran umum berlangsung sejak 2 – 6 Januari 2025.
Berdasarkan prospektusnya, RATU menjadwalkan pencatatan saham perdana atau listing pada 8 Januari 2025. Dalam aksi korporasi ini, perseroan menawarkan 543.010.800 saham yang setara 20% dari total modal ditempatkan dan disetor.
Secara terperinci, saham yang ditawarkan terdiri atas saham baru sebanyak 190.053.800 saham atau setara 7% dari modal setelah IPO, yang diterbitkan langsung dari portepel perseroan. Selanjutnya adalah saham divestasi sebanyak 352.957.000 saham atau 13% dari modal setelah IPO oleh RAJA selaku pemegang saham penjual.