Rekayasa Lalu Lintas Di Jalan Raya Bogor

Rekayasa Lalu Lintas di Jalan Raya Bogor Bakal Diterapkan Mulai Besok

Rekayasa Lalu Lintas di Jalan Raya Bogor Bakal Diterapkan Mulai Besok

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Dinas Perhubungan (Dishub) Jakarta akan memberlakukan rekayasa lalu lintas akibat adanya pekerjaan pemasangan pipa Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) di Jalan Raya Bogor, Jakarta Timur, mulai Sabtu (18/1/2025).

Rekayasa lalu lintas ini akan berlangsung sampai 11 April 2025.

“Selama pekerjaan berlangsung akan terjadi pengurangan lajur/lebar jalan sepanjang area kerja, namun akan dilakukan penutupan plat deck secara situasional ketika lalu lintas padat,” kata Kepala Dinas Perhubungan Jakarta Syafrin Liputo dalam keterangan tertulis, Jumat (17/1/2025).