Rekayasa Lalu Lintas Di Magelang

Rencana Rekayasa Lalu Lintas di Magelang Saat Tahun Baru 2025

Rencana Rekayasa Lalu Lintas di Magelang Saat Tahun Baru 2025

()

MAGELANG, KOMPAS.com - Rekayasa lalu lintas di persimpangan Artos, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, berpotensi diterapkan saat perayaan tahun baru 2025.

Hal ini disebabkan oleh rencana hotel dan mal grup Artos yang akan menggelar pesta kembang api dan konser musik pada malam tahun baru, Selasa (31/12/2024).

Kepala Satuan Lalu Lintas Polresta Magelang, Kompol Nyi Ayu Fitria Facha, menjelaskan bahwa rekayasa lalu lintas akan dilakukan tergantung pada tingkat kepadatan kendaraan.

"Apabila diperlukan, pihaknya sudah menyiapkan skema rekayasa lalu lintas di persimpangan Artos," ujarnya di Polresta Magelang, Selasa.