Gapki Dorong Petani Sawit Lebih Terlibat Proyek Swasembada Energi
Bisnis.com, MEDAN - Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (Gapki) mendorong agar petani sawit lebih terlibat lagi dalam Program Peremajaan Sawit Rakyat (PSR). Khususnya di masa pemerintahan Presiden Prabowo Subianto sekarang ini.
Ketua Umum Gapki Eddy Martono mengatakan swasembada energi yang disokong oleh sawit menjadi salah satu fokus pemerintahan Presiden terpilih Prabowo Subianto sebagai antisipasi risiko konflik global. Kesiapan akan bahan baku menjadi fokus mengingat ada penurunan produktivitas kebun sawit selama beberapa tahun terakhir.