Rombongan Timses Cabup Maluku Tengah Tewas

Kronologi Insiden Jembatan Pulau Hatta Ambruk Saat Sambut Cabup Maluku Tengah

Kronologi Insiden Jembatan Pulau Hatta Ambruk Saat Sambut Cabup Maluku Tengah

()

KOMPAS.com - Jembatan Pulau Hatta ambruk saat warga dan simpatisan sedang menari menyambut Calon Bupati dan Wakil Bupati Maluku Tengah, Andi Munaswir dan Tina Tetelepta, Rabu (30/10/2024).

Video detik-detik ambruknya jembatan viral di media sosial.

Insiden tersebut menewaskan delapan orang dan melukai sebelas orang lainnya.

Dalam video yang beredar terlihat sejumlah ibu-ibu menggunakan sapu tangan berdiri berjajar di jembatan sambil menyanyi dan menari.

Mereka berdiri memanjang dari jembatan yang berada di tepi pantai hingga ke bagian tengah di atas laut.

Tunjukkan Simpati, Ketua DPRD Maluku Batal Hadiri Pelantikan Pj Bupati dan Pilih Melayat Jenazah Korban Tragedi Jembatan Ambruk

Tunjukkan Simpati, Ketua DPRD Maluku Batal Hadiri Pelantikan Pj Bupati dan Pilih Melayat Jenazah Korban Tragedi Jembatan Ambruk

()

KOMPAS.com - Ketua DPRD Provinsi Maluku Benhur Watubun menyampaikan rasa duka mendalam atas tragedi ambruknya jembatan di Pulau Hatta, Kecamatan Banda, Kabupaten Maluku Tengah.

Peristiwa yang terjadi saat penyambutan rombongan calon bupati Maluku Tengah Andi Munaswir pada Rabu (30/10/2024) itu menyebabkan sebanyak delapan orang tewas dan 11 terluka.  

"Turut berdukacita yang mendalam atas tragedi ini," kata Benhur kepada wartawan, Kamis (31/10/2024). 

Benhur yang juga Ketua DPD PDI-P Maluku ini pun mendoakan seluruh korban yang meninggal dunia dalam tragedi tersebut diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa. 

Detik-detik Jembatan Pulau Hatta Ambruk, Timses Menari Sambut Cabup Maluku Tengah

Detik-detik Jembatan Pulau Hatta Ambruk, Timses Menari Sambut Cabup Maluku Tengah

()

AMBON, KOMPAS.com- Beredar video amatir yang memperlihatkan jembatan Pulau Hatta ambruk pada bagian tengah saat warga dan simpatisan tengah menari menyambut Calon Bupati-Wakil Bupati Maluku Tengah, Andi Munaswir dan Tina Tetelepta, pada Rabu (30/10/2024).

Video tersebut memperlihatkan detik-detik sebelum jatuhnya warga saat penyambutan. Tampak sejumlah ibu-ibu menggunakan sapu tangan berdiri berjajar di jembatan sambil menyanyi dan menari.

Mereka berdiri memanjang dari jembatan yang berada di tepi pantai hingga ke bagian tengah di atas laut.

Jembatan Ambruk di Pulau Hata: 11 Orang Terluka, Salah Satunya Cabup Andi Munaswir

Jembatan Ambruk di Pulau Hata: 11 Orang Terluka, Salah Satunya Cabup Andi Munaswir

()

AMBON, KOMPAS.com - Calon Bupati Maluku Tengah Nomor Urut 03, Andi Munaswir, dilaporkan terluka dalam tragedi ambruknya jembatan di dermaga Pulau Hatta, Kecamatan Banda, Maluku Tengah pada Rabu sore (30/10/2024).

Kecelakaan di Pulau Hatta tersebut terjadi saat penyambutan Andi dan rombongan oleh warga Pulau Hatta di atas jembatan di dermaga sekira Pukul 16.30 WIT.

"Pak Andi Munaswir juga ikut terluka tapi hanya luka ringan," kata Kepala Seksi Humas Polres Maluku Tengah Anton Kolauw kepada Kompas.com via telepon, Rabu malam.

Jembatan Ambruk di Pulau Hatta, Warga Kerahkan Speedboat untuk Evakuasi Korban

Jembatan Ambruk di Pulau Hatta, Warga Kerahkan Speedboat untuk Evakuasi Korban

()

AMBON, KOMPAS.com - Kampanye politik calon Bupati dan Wakil Bupati Maluku Tengah, Andi Munaswir dan Tina Tetelepta, di Pulau Hatta, Kecamatan Banda, berakhir dengan tragedi pada Rabu (30/10/2024) sore.

Dari informasi yang dihimpun dari Kompas.com, insiden terjadi ketika rombongan Andi Munaswir, calon bupati, tiba di lokasi untuk melangsungkan kampanye.

Ratusan warga berkumpul di atas jembatan kecil di pelabuhan Pulau Hatta, bersama para tim sukses dan relawan yang mendampingi Andi.

Jembatan yan tak mampu menahan beban yang berlebihan dan ambruk, membuat warga dan rombongan jatuh ke laut yang dangkal.