Rupslb

Erick Thohir Rombak Direksi dan Dewan Komisaris PT PAL Indonesia

Erick Thohir Rombak Direksi dan Dewan Komisaris PT PAL Indonesia

()

Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir dan Direktur Utama PT Len Industri (Persero) selaku para pemegang saham PT PAL Indonesia mengubah susunan Direksi dan Dewan Komisaris di PT PAL.

Dilansir dari siaran pers, Selasa (17/12/2024), perubahan ini dilakukan setelah para pemegang saham menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB). 

Menteri BUMN dan Direktur Utama PT Len Industri (Persero) mengeluarkan Surat Keputusan, yakni Nomor SK-298/MBU/12/2024 dan Nomor 007/KRUPS/LEN-PAL/XII/2024 tentang pemberhentian dan pengangkatan anggota-anggota Direksi PT PAL Indonesia.  

RUPSLB Petrosea (PTRO) Restui Rencana Stock Split Saham 1:10

RUPSLB Petrosea (PTRO) Restui Rencana Stock Split Saham 1:10

()

Bisnis.com, JAKARTA — Para pemegang saham PT Petrosea Tbk. (PTRO) menyetujui pemecahan saham perusahaan atau stock split dengan rasio 1 10.

Persetujuan itu diketok lewat Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Petrosea Tbk. (PTRO), Senin (16/12/2024) kemarin.

“Menyetujui dilakukannya pemecahan saham perseroan yakni setiap 1 saham perseroan yang saat ini memiliki nilai nominal Rp50 dipecah menjadi 10 saham dengan nilai nominal Rp5 per saham,” seperti dikutip dari ringkasan risalah RUPSLB PTRO, Selasa (17/12/2024).

Kementerian BUMN Angkat Muhamad Akbar sebagai Dirut Krakatau Steel

Kementerian BUMN Angkat Muhamad Akbar sebagai Dirut Krakatau Steel

()

Bisnis.com, JAKARTA - PT Krakatau Steel (Persero) Tbk melaksanakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Senin, 16 Desember 2024 dengan agenda perubahan susunan pengurus Perseroan. Pada RUPSLB hari ini Muhamad Akbar diangkat sebagai Direktur Utama secara definitif berdasarkan keputusan hasil rapat.

Muhamad Akbar sebelumnya merupakan Direktur Komersial Krakatau Steel yang diangkat pada 31 Juli 2023. Sebelum berkiprah sebagai direksi di Krakatau Steel, Akbar merupakan Direktur Utama PT Krakatau Bandar Samudera (PT KBS) atau Krakatau International Port, pelabuhan curah terbesar di Indonesia dengan kapasitas 25 juta ton per tahun. Selama menjabat Direktur Utama PT KBS pada 2021-2023, Akbar berhasil mencatatkan capaian tertinggi peraihan pendapatan dan laba tertinggi PT KBS di tahun 2022 yakni sebesar Rp1,8 T untuk pendapatan dan Rp241 M untuk laba bersihnya. Transformasi korporasi port & logistic tersebut mendapatkan pengakuan internasional dan nasional sebagai smart & green port sekaligus mencapai kinerja keuangan tertinggi sejak PT KBS berdiri 29 tahun lalu.

RUPSLB Krakatau Steel (KRAS), Muhamad Akbar Jadi Direktur Utama

RUPSLB Krakatau Steel (KRAS), Muhamad Akbar Jadi Direktur Utama

()

Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian BUMN menunjuk Muhamad Akbar sebagai Direktur Utama PT Krakatau Steel (Persero) Tbk. (KRAS) usai menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB), Senin (16/12/2024).

Muhamad Akbar sebelumnya menjabat sebagai Direktur Komersial Krakatau Steel sejak 31 Juli 2023.

Rekam jejak Akbar sebelum mengisi kursi direksi di Krakatau Steel adalah Direktur Utama PT Krakatau Bandar Samudera (PT KBS) atau Krakatau International Port, pelabuhan curah terbesar di Indonesia dengan kapasitas 25 juta ton per tahun.

Bank Jatim (BJTM) Dapat Restu Penyertaan Modal ke Bank Sultra dan Bank NTT

Bank Jatim (BJTM) Dapat Restu Penyertaan Modal ke Bank Sultra dan Bank NTT

()

Bisnis.com, JAKARTA - Rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk. (Bank Jatim) memberikan persetujuan penyertaan modal kepada Bank Sultra dan Bank NTT.

Dalam keterbukaan terkait dengan hasil RUPSLB yang diselenggarakan pada Rabu (11/12/2024), disebutkan terdapat 2 mata acara rapat, yaitu persetujuan aksi korporasi perseroan dan penyesuaian nomenklatur pengurus perseroan.

Sebanyak 97,59% saham menyetujui mata acara pertama dan sebesar 98,32% menyetujui mata acara kedua.

Ditunjuk jadi Direktur Utama Baru Bank Muamalat, Ini Profil Imam Teguh Saptono

Ditunjuk jadi Direktur Utama Baru Bank Muamalat, Ini Profil Imam Teguh Saptono

()

Bisnis.com, JAKARTA – Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Bank Muamalat Indonesia Tbk. menyetujui pengangkatan Imam Teguh Saptono sebagai Direktur Utama perseroan pada hari ini.

Persamuhan tersebut juga menunjuk Kukuh Rahardjo sebagai Direktur baru perseroan. Susunan anyar pengurus bank milik Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) ini akan efektif usai penilaian kemampuan dan kepatutan dilakukan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Selain perubahan struktur kepengurusan, pemegang saham Bank juga menyetujui rencana aksi pemulihan (recovery plan) sebagaimana diatur dalam Peraturan OJK (POJK) No. 5/2024 tentang Penetapan Status Pengawasan dan Penanganan Permasalahan Bank Umum. 

RUPSLB Bank Muamalat Angkat Imam Teguh Saptono jadi Direktur Utama

RUPSLB Bank Muamalat Angkat Imam Teguh Saptono jadi Direktur Utama

()

Bisnis.com, JAKARTA – Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang diselenggarakan PT Bank Muamalat Indonesia Tbk. menyetujui pengangkatan Imam Teguh Saptono sebagai Direktur Utama perseroan pada hari ini, Rabu (11/12/2024).

Pemegang saham Bank Muamalat juga menunjuk Kukuh Rahardjo sebagai Direktur baru perseroan. Susunan anyar pengurus perseroan ini akan efektif usai penilaian kemampuan dan kepatutan dilakukan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Pelaksana Tugas (Plt.) Komisaris Utama Bank Muamalat Andre Mirza Hartawan menyampaikan bahwa pemegang saham juga menyetujui rencana aksi pemulihan (recovery plan) sebagaimana diatur dalam Peraturan OJK (POJK) No. 5/2024 tentang Penetapan Status Pengawasan dan Penanganan Permasalahan Bank Umum. 

Bundamedik (BMHS) Mau Gelar RUPSLB, Cek Rinciannya!

Bundamedik (BMHS) Mau Gelar RUPSLB, Cek Rinciannya!

()

Bisnis.com, JAKARTA — Emiten rumah sakit PT Bundamedik Tbk. (BMHS) berencana menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Jumat (20/12/2024).

Berdasarkan keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI), RUPSLB Bundamedik yang akan datang akan membahas mengenai perubahan pengurus perseroan dan perubahan anggaran dasar.

Adapun emiten dengan kode saham BMHS ini telah menyampaikan pemberitahuan penyelenggaraan RUPSLB tersebut dalam surat pada 13 November 2024. Corporate Secretary PT Bundamedik Tbk. (BMHS) Josephine Tobing juga sudah mengirim agenda acara RUPSLB sejak 28 November 2024.

3 Direktur Ajukan Pengunduran Diri, Saham Unilever (UNVR) Melaju Hijau

3 Direktur Ajukan Pengunduran Diri, Saham Unilever (UNVR) Melaju Hijau

()

Bisnis.com, JAKARTA — Saham PT Unilever Indonesia Tbk. (UNVR) melaju di zona hijau pada perdagangan sesi I hari ini, Senin (9/12/2024), seiring pengumuman rencana pengunduran diri tiga direktur UNVR pada akhir pekan lalu.

Berdasarkan Bursa Efek Indonesia, saham UNVR menguat 0,80% atau 15 poin ke level Rp1.885 pada hari ini hingga pukul 09.54 WIB. Sepanjang sesi, saham UNVR sempat menyentuh level tertinggi di harga Rp1.890 dan terendah di harga Rp1.865 per lembar.

Solusi Sinergi Digital (WIFI) Tunjuk Shannedy Ong Jadi Direktur

Solusi Sinergi Digital (WIFI) Tunjuk Shannedy Ong Jadi Direktur

()

Bisnis.com, JAKARTA — PT Solusi Sinergi Digital Tbk atau SURGE (WIFI) menunjuk Shannedy Ong menjadi salah satu direktur perseroan lewat Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Kamis (5/12/2024).

Berdasarkan keterbukaan informasi, hasil RUPSLB emiten berkode saham WIFI ini menetapkan Shannedy Ong masuk ke dalam jajaran direksi perusahaan sebagai Direktur.

“Pengangkatan Shannedy Ong menjadi anggota direksi perseroan terhitung efektif sejak penutupan rapat (RUPSLB) ini,” kata manajemen direksi dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Jumat (6/11/2024).

RUPSLB Merdeka Battery (MBMA) Setujui Private Placement 10,79 Miliar Saham Baru

RUPSLB Merdeka Battery (MBMA) Setujui Private Placement 10,79 Miliar Saham Baru

()

Bisnis.com, JAKARTA — Pemegang saham PT Merdeka Battery Materials Tbk. (MBMA) menyetujui rencana penambahan modal tanpa memberikan hak memesan efek terlebih dahulu (PMTHMETD) atau private placement.

Persetujuan itu diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) MBMA di Jakarta, Jumat (6/12/2024).

Selain itu, pemegang saham MBMA turut menyetujui perubahan penggunaan dana hasil penawaran umum perdana saham (IPO).

Dana hasil IPO yang dihimpun pada April 2023 lalu akan dialokasikan untuk belanja modal pembangunan pabrik High Pressure Acid Leach (HPAL) yang membutuhkan pembiayaan segera.

RUPLSB Merdeka Battery (MBMA), Eks Bos Bukalapak (BUKA) Jadi Presdir Baru

RUPLSB Merdeka Battery (MBMA), Eks Bos Bukalapak (BUKA) Jadi Presdir Baru

()

Bisnis.com, JAKARTA — Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Merdeka Battery Materials Tbk. (MBMA) resmi menganggangkat mantan Bos PT Bukalapak.com Tbk. (BUKA), Teddy Nuryanto Oetomo sebagai presiden direktur perseroan.

Nama Teddy telah seliwer sebagai kandidat presiden direktur MBMA sejak pertengahan bulan lalu, setelah Devin Antonio Ridwan mengajukan pengunduran diri dari jabatan Presiden Direktur MBMA pada Senin (11/11/2024). 

Adapun, RUPSLB MBMA yang digelar hari ini ikut menyetujui sejumlah aksi korporasi penting di antaranya rencana penambahan modal tanpa memberikan hak memesan efek terlebih dahulu (PMTHMETD/Private Placement) serta perubahan penggunaan dana hasil penawaran umum perdana saham.