Rusun Pasar Rumput

Warga Pilih Sewa Rusun Pasar Rumput agar Bisa Menabung dan Beli Rumah

Warga Pilih Sewa Rusun Pasar Rumput agar Bisa Menabung dan Beli Rumah

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Seorang ibu rumah tangga, Lina (53), memilih menyewa unit di Rusun Pasar Rumput agar dapat menabung untuk masa depan keluarganya.

Sebelumnya, Lina bersama dua anaknya mengontrak rumah di Jatinegara yang biaya sewanya "memakan" sebagian besar pendapatan keluarga mereka.

"Iya, maksudnya biar bisa nabung lah, buat beli rumah lah. Kami maksudnya tinggal di sini biar bisa sambil nabung," kata Lina saat ditemui di Rusunawa Pasar Rumput, Senin (4/11/2024).

Rusun Pasar Rumput Resmi Dipasarkan, Harga Mulai Rp1,1 Juta per Bulan

Rusun Pasar Rumput Resmi Dipasarkan, Harga Mulai Rp1,1 Juta per Bulan

()

Bisnis.com, JAKARTA – Rumah Susun (Rusun) Pasar Rumput resmi dipasarkan oleh pemerintah mulai hari ini, Jumat (1/11/2024).

Adapun harga sewa rusun yang berlokasi di Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan itu bakal dipasarkan mulai dari Rp1,1 juta per bulan.

Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP), Maruarar Sirait menjelaskan bahwa harga sewa Rusun Pasar Rumput bakal bervariasi mulai dari Rp1,1 juta hingga Rp2,25 juta tergantung dari kemampuan para calon penyewa.

"Saya berpikir ini (harga sewa yang telah ditentukan) adalah kebijakan yang pro rakyat sesuai dengan arahan Presiden Prabowo Subianto bahwa kebijakan - kebijakan harus mengutamakan pada wong cilik,” ujar Ara di Rusun Pasar Rumput, Jumat (1/11/2024).

Menteri Ara Ungkap Rusun Pasar Rumput Diutamakan untuk ASN hingga Guru

Menteri Ara Ungkap Rusun Pasar Rumput Diutamakan untuk ASN hingga Guru

()

Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait mengatakan Rumah Susun (Rusun) Pasar Rumput akan ditempati oleh tujuh golongan prioritas. Maruarar menyebut penghuni yang diutamakan di antaranya guru, TNI/Polri/ASN berpangkat dan bergaji rendah, serta milenial golongan masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).

"Nah, dari 1.536 unit yang ada ini, kita sudah sepakati ada 7 komponen. Yang pertama, kami minta masyarakat sekitar, tolong dipilih ya komposisinya. Yang kedua, ASN berpenghasilan rendah," kata Maruarar di Rusun Pasar Rumput, Jakarta Selatan, Jumat (1/11/2024).

Menteri Ara Minta DKI Surati Menkeu agar Rusun Pasar Rumput Bebas PPN dan PPH

Menteri Ara Minta DKI Surati Menkeu agar Rusun Pasar Rumput Bebas PPN dan PPH

()

Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman Maruarar Sirait atau Ara meminta Pemprov DKI Jakarta segera bersurat ke Kementerian Keuangan. Hal itu dilakukan untuk meminta Kementerian Keuangan dapat membebaskan pajak pertambahan nilai (PPN) dan pajak penghasilan (PPH) bagi warga Rusun Pasar Rumput.

"Tolong tadi surat buat Menteri Keuangan segera dibuat. Tolong juga ditembuskan kepada kami (Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman) supaya kita perjuangkan bersama, karena itu bukan kewenangan kami saja. Kalau berhasil, pasti meringankan rakyat di sini," kata Ara di Rusun Pasar Rumput, Jakarta Selatan, Jumat (1/11/2024).

Penyewa Rusunawa Pasar Rumput Diprioritaskan untuk yang Kerja Dekat Rusun

Penyewa Rusunawa Pasar Rumput Diprioritaskan untuk yang Kerja Dekat Rusun

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman, Maruarar Sirait bersama Penjabat (Pj) Gubernur Jakarta Teguh Setyabudi, mengunjungi Rusunawa Pasar Rumput, Setiabudi, Jakarta Selatan, untuk meninjau open house perdana, Jumat (1/11/2024).

Dari pengamatan Kompas.com di lokasi, Teguh dan Maruarar berkeliling mengecek kesiapan pendaftaran rusunawa tersebut didampingi Dirut Pasar Jaya Agus Himawan Widiyanto beserta jajarannya.

Dalam agenda ini, Maruarar menyapa warga yang mengantre untuk melihat hunian (show unit) sekaligus menanyakan terkait tempat tinggal sebelumnya.

Rusun Pasar Rumput Gratis Setahun untuk Warga Terdampak Sodetan Ciliwung

Rusun Pasar Rumput Gratis Setahun untuk Warga Terdampak Sodetan Ciliwung

()

Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman Maruarar Sirait atau Ara mengatakan warga yang terdampak sodetan Kali Ciliwung akan digratiskan selama setahun jika ingin menempati Rusun Pasar Rumput, Jakarta Selatan. Pihaknya menyiapkan 271 unit rusun untuk ditinggali warga relokasi.

"Kemudian ada rencana relokasi untuk kawasan yang, apa sodetan atau apa? Normalisasi Kali Ciliwung," kata Ara di Rusun Pasar Rumput, Jakarta Selatan, Jumat (1/11/2024).

"Jadi bangus ini ada relokasi untuk penataan Kali Ciliwung sejumlah 271 unit. Ini namanya pembangunan yang berkeadilan. Jadi orang direlokasi, tapi tempatnya sudah disiapkan," lanjutnya.

Menteri Maruarar dan Pj Gubernur Teguh Hadiri Open House Rusun Pasar Rumput

Menteri Maruarar dan Pj Gubernur Teguh Hadiri Open House Rusun Pasar Rumput

()

Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman Maruarar Sirait bersama Penjabat Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi mengunjungi Rumah Susun (rusun) di Pasar Rumput, Setiabudi, Jakarta Selatan untuk meninjau open house. Mereka langsung meninjau warga yang sudah mengantre untuk melihat hunian.

Pantauan detikcom, Jumat (1/11/2024), Maruarar didampingi Pj Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi, Dirut Pasar Jaya Agus Himawan Widiyanto dan jajaran lainnya. Mereka berkeliling mengecek Rusun Pasar Rumput.

Maruarar dan Teguh juga menyapa warga yang antre melihat hunian Rusun Pasar Rumput. Dalam kesempatan itu, Maruarar mengapresiasi Pemprov DKI yang sudah mengadakan open house di Rusun Pasar Rumput.

Pj Gubernur Teguh Dukung Kebijakan Sewa Gratis Rusun Pasar Rumput untuk Korban Kebakaran Manggarai

Pj Gubernur Teguh Dukung Kebijakan Sewa Gratis Rusun Pasar Rumput untuk Korban Kebakaran Manggarai

()

KOMPAS.com - Penjabat (Pj) Gubernur Daerah Khusus Ibu Kota (DKI) Jakarta Teguh Setyabudi mendukung penuh kebijakan pemerintah pusat untuk menggratiskan sewa Rusun Pasar Rumput selama satu tahun bagi warga yang terdampak kebakaran di Manggarai, Jakarta Selatan (Jaksel).

Kebijakan yang digerakkan oleh Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) serta Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) itu mulai berlaku pada Minggu (27/10/2024).

“Warga yang terdampak kebakaran menjadi prioritas utama untuk menghuni rusun tersebut. Sebanyak 450 korban kebakaran akan menghuni rusun secara gratis selama satu tahun,” ujar Teguh dalam siaran pers yang dikutip dari laman beritajakarta.id, Senin (28/10/2024).

Sesuai Arahan Prabowo, Menteri Ara Gratiskan Rusun untuk Orang Kecil

Sesuai Arahan Prabowo, Menteri Ara Gratiskan Rusun untuk Orang Kecil

()

Menteri Perumahan dan Kawasan Pemukiman Maruarar Sirait (Ara) menggratiskan biaya sewa rusun Pasar Rumput, Jakarta Selatan, selama satu tahun ke depan untuk masyarakat tidak mampu. Maruarar menyebut kebijakan tersebut arahan langsung Presiden Prabowo Subianto.

"Sesuai arahan Pak Prabowo, berlaku mulai hari ini Rusun Pasar Rumput gratis untuk korban kebakaran Manggarai dan masyarakat relokasi Ciliwung. Kita siapkan satu tahun gratis di situ, sesuai arahan Pak Prabowo masyarakat kecil harus jadi prioritas," kata Maruarar di Rusun Pasar Rumput, Jakarta Selatan, Minggu (27/10/2024).

Dua Tahun Tak Berpenghuni, Menteri Ara Siap Obral Sewa Rusun Pasar Rumput Mulai Sejutaan!

Dua Tahun Tak Berpenghuni, Menteri Ara Siap Obral Sewa Rusun Pasar Rumput Mulai Sejutaan!

()

Bisnis.com, JAKARTA – Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP), Maruarar Sirait (Ara) menyidak langsung rumah susun (rusun) Pasar Rumput usai dua tahun tak kunjung terdistribusi dengan baik.

Ara menyebut, rusun Pasar Rumput bakal disewakan dengan harga miring, mulai dari sejutaan saja. Pasalnya, mulanya rusun ini direncanakan untuk disewakan di harga Rp3,5 juta per bulan.

Adapun nantinya, rusun Pasar Rumput tersebut bakal diprioritaskan untuk para masyarakat terdampak relokasi, TNI/Polri, ASN, tenaga pendidik atau guru, hingga para milenial yang bekerja di Jakarta.

Maruarar Sirait Bakal Lanjut Gratiskan Rusun Pasar Rumput Buat Warga Terdampak Kebakaran Manggarai

Maruarar Sirait Bakal Lanjut Gratiskan Rusun Pasar Rumput Buat Warga Terdampak Kebakaran Manggarai

()

Bisnis.com, JAKARTA – Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP), Maruarar Sirait (Ara) meminta Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Pasar Jaya untuk lanjut menggratiskan biaya sewa rusun pasar rumput bagi warga terdampak kebakaran Manggarai.

Hal itu disampaikan Ara usai melakukan kunjungan ke Rusun Pasar Rumput seusai dirinya mendarat di Jakarta pasca-melaksanakan retreat menteri di Magelang.

“Orang lagi kebakaran rumah masa disewain? Seberapa lah lagian, cuma ada berapa sih, 418 kan? Mampu kan PD Pasar Jaya?” tuturnya saat ditemui di Rusun Pasar Rumput, Minggu (27/10/2024).

Korban Kebakaran Manggarai Digratiskan Tinggal di Rusun Pasar Rumput

Korban Kebakaran Manggarai Digratiskan Tinggal di Rusun Pasar Rumput

()

Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman Maruarar Sirait melakukan peninjauan Rusun Pasar Rumput, Jakarta Selatan. Maruarar berbicara terkait kelompok tertentu yang akan digratiskan biaya sewa rusun selama setahun ke depan.

Maruarar mengatakan, kelompok tersebut yakni korban terdampak kebakaran hebat Manggarai, Jakarta Selatan beberapa waktu lalu. Maruarar menyebut kelompok lainnya yakni warga terdampak penataan Kali Ciliwung.

"Yang gratis adalah untuk terdampak kebakaran kemarin yang di Manggarai. Kedua nanti kan kita mau menata kawasan Ciliwung, pasti akan ada yang terdampak, mengatasi banjir, pasti kan ada yang direlokasi. Nggak usah cari kita udah siapkan disini, dan gratis selama setahun," kata Maruarar di Rusun Pasar Rumput, Jakarta Selatan, Minggu (27/10/2024).