Rusun Pasar Rumput Turun Harga

Warga Pilih Sewa Rusun Pasar Rumput agar Bisa Menabung dan Beli Rumah

Warga Pilih Sewa Rusun Pasar Rumput agar Bisa Menabung dan Beli Rumah

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Seorang ibu rumah tangga, Lina (53), memilih menyewa unit di Rusun Pasar Rumput agar dapat menabung untuk masa depan keluarganya.

Sebelumnya, Lina bersama dua anaknya mengontrak rumah di Jatinegara yang biaya sewanya "memakan" sebagian besar pendapatan keluarga mereka.

"Iya, maksudnya biar bisa nabung lah, buat beli rumah lah. Kami maksudnya tinggal di sini biar bisa sambil nabung," kata Lina saat ditemui di Rusunawa Pasar Rumput, Senin (4/11/2024).

Ketersediaan Air Bersih Jadi Pertimbangan Utama Calon Penghuni Rusunawa Pasar Rumput

Ketersediaan Air Bersih Jadi Pertimbangan Utama Calon Penghuni Rusunawa Pasar Rumput

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketersediaan air bersih merupakan salah satu hal yang jadi perhatian para calon penyewa Rusunawa Pasar Rumput, Jakarta Selatan. 

Lina (53), salah seorang calon penyewa mengatakan, air bersih sangat penting untuk dipastikan ketersediaannya karena dari sisi lokasi  serta harga, rusunawa Pasar Rumput sangat strategis. 

"Jadi kalau air bersihnya bagus, itu penting banget," kata Lina saat  ditemui di rusunawa, Senin (4/11/2024).

Apabila air bersih dinilai sudah baik, Lina memastikan akan memilih menyewa satu unit di rusunawa itu. 

Rusunawa Pasar Rumput Diserbu Warga, Penasaran dengan Harga yang Turun hingga Rp 1 Jutaan

Rusunawa Pasar Rumput Diserbu Warga, Penasaran dengan Harga yang Turun hingga Rp 1 Jutaan

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Rusunawa Pasar Rumput di Pasar Manggis, Setiabudi, Jakarta Selatan, Senin (4/11/2024) siang, diserbu warga. 

Mereka ramai-ramai datang karena penasaran dengan harga sewa rusunawa yang dikabarkan turun menjadi Rp 1 jutaan saja.

Pantauan Kompas.com, mereka  mengantre di sebuah ruangan di lantai 3 rusunawa. Mayoritas membawa selebaran berwarna hijau yang berisikan informasi mengenai harga sewa rusunawa.

Beberapa dari mereka membawa anak-anak yang masih balita. Beberapa orang lainnya datang bersama anggota keluarga lain yang sudah dewasa.