Saratoga Investama Sedaya

Produksi Nikel MHP Merdeka Battery (MBMA) Bakal Naik Berkat Ekspansi Smelter Tahun Depan

Produksi Nikel MHP Merdeka Battery (MBMA) Bakal Naik Berkat Ekspansi Smelter Tahun Depan

()

Bisnis.com, JAKARTA — Emiten kongsi garibaldi ‘Boy’ Thohir dan Grup Saratoga, PT Merdeka Battery Materials Tbk. (MBMA) bakal mencatat peningkatan produksi nikel mixed hydroxide precipitate (MHP) efektif awal 2025, setelah sejumlah proyek ekspansi smelter HPAL ditarget commisioning akhir tahun ini. 

GM Corporate Communications PT Merdeka Copper Gold Tbk. (MDKA) Tom Malik mengatakan proyek pengerjaan HPAL bersama dengan GEM lewat PT ESG New Energy Material telah mencapai tahap 85% akhir kuartal III/2024. MBMA menghimpit 60% saham di perusahaan patungan ini.