Seni Dan Budaya

Pemkab Sumenep Ajak Generasi Muda Lestarikan Prosesi Arya Wiraraja dan Kirab Budaya

Pemkab Sumenep Ajak Generasi Muda Lestarikan Prosesi Arya Wiraraja dan Kirab Budaya

()

KOMPAS.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep menggelar prosesi Arya Wiraraja dan Kirab Budaya bertajuk “Ke’ Rangke’ Kakonengan”.

Agenda yang digelar dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-755 Kabupaten Sumenep tersebut bertempat di Lapangan Giling, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur (Jatim), Minggu (27/10/2024).

Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Sumenep Dewi Khalifah mengungkapkan bahwa generasi muda diharapkan agar meneladani dan meneruskan jejak langkah pendahulu melalui pagelaran prosesi sekaligus pawai seni dan budaya tersebut. 

“Sejarah Kabupaten Sumenep penuh nilai baik, nilai religius, nilai karakter dan nilai kemajuan, sehingga masyarakat harus mengenang sejarah,” katanya dalam keterangan tertulis, Senin (28/10/2024).