Sepeda Motor

Kemenhub Sediakan Mudik Motor Gratis (Motis), Cek Cara Daftarnya

Kemenhub Sediakan Mudik Motor Gratis (Motis), Cek Cara Daftarnya

()

Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyediakan Program Angkutan Sepeda Motor Gratis dengan Kereta Api (Motis) pada Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025. 

Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Kereta Api, Arif Anwar mengatakan Direktorat Jenderal Perkeretaapian, Kementerian Perhubungan kembali hadir dengan program Motis Nataru 2024.

Pada 2024 Motis Nataru akan melayani lintas Stasiun Jakarta Gudang – Stasiun Pasar Senen (naik/turun penumpang) – Stasiun Cirebon Prujakan – Stasiun Purwokerto – Stasiun Kutoarjo – Stasiun Lempuyangan (PP).