BSSN Sebut Selalu Berkoordinasi Saat KPU Mengembangkan Sirekap
JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) mengaku sudah berkoordinasi dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk mengembangkan Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) buat Pilkada Serentak 2024.
"Selama ini, saya katakan tadi, kita sudah cukup lama berkoordinasi juga dengan KPU, kemudian ketika mereka membangun Sirekap itu juga tentu kita lihat dari sisi kemananan," kata Kepala BSSN, Hinsa Siburian, seusai rapat kerja dengan Komisi I DPR RI mengenai persiapan pilkada, Kamis (7/11/2024).