Program Makan Bergizi Gratis Resmi Beroperasi, SPPG Palmerah Salurkan 2.987 Makanan
JAKARTA, KOMPAS.com - Program Makan Bergizi Gratis (MBG) resmi beroperasi di Satuan Pemenuhan Pelayanan Gizi (SPPG) Palmerah, Jakarta Barat, Senin (6/1/2025). SPPG atau atau dapur MBG ini menyuplai makanan bergizi untuk 2.987 porsi di 11 sekolah di Jakarta Barat.
Paket tersebut diberikan dalam dua gelombang. Gelombang pertama mendistribusikan paket untuk siswa taman kanak-kanak (TK), juga siswa tingkat sekolah dasar (SD) kelas 1, 2, dan kelas 3. Selanjutnya, pada gelombang kedua, paket didistribusikan untuk siswa kelas 4, 5, 6 dan siswa tingkat sekolah menengah pertama (SMP).