Tawuran Maut

Polisi Ungkap Rekan Korban Tawuran Maut di Bassura Sempat Berdalih Dibegal

Polisi Ungkap Rekan Korban Tawuran Maut di Bassura Sempat Berdalih Dibegal

()

Tawuran antarkelompok di Jalan Basuki Rahmad (Bassura), Jatinegara, Jakarta Timur (Jaktim), menewaskan pria berinisial RP. Rekan korban sempat berdalih korban tewas karena dibegal.

"Menurut keterangan dokter jaga, korban masuk ke RS Premier Jatinegara pukul 00.55 WIB dengan diantar oleh saksi 1 yang menurut keterangannya orang tersebut adalah korban begal," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Kamis (2/1/2025).

Korban dilarikan ke Rumah Sakit Premier Jatinegara pada pukul 00.55 WIB. Korban lalu dinyatakan meninggal dunia pada pukul 01.05 WIB.

Tawuran Pecah di Bassura Jaktim, 1 Orang Tewas Akibat Kena Sajam

Tawuran Pecah di Bassura Jaktim, 1 Orang Tewas Akibat Kena Sajam

()

Tawuran antarkelompok pecah di Jalan Basuki Rahmad (Bassura), Jatinegara, Jakarta Timur (Jaktim). Satu orang tewas dalam insiden tawuran tersebut.

"Benar ada kasus meninggal dunia terkena senjata tajam diduga saat tawuran. Korban RP, laki-laki," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Kamis (2/1/2025).

Tawuran terjadi pada dini hari tadi sekitar pukul 01.45 WIB. Korban dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Premier Jatinegara dan lalu kasus pria tewas akibat tawuran itu dilaporkan ke pihak kepolisian.