Jurus Teguh Setyabudi Bersiap Tangani Banjir di Jakarta
JAKARTA, KOMPAS.com – Penjabat (Pj) Gubernur Jakarta, Teguh Setyabudi, kini menghadapi tantangan besar dalam menangani masalah banjir yang melanda Jakarta.
Sebagai sosok yang dipilih untuk menggantikan Heru Budi Hartono dalam menjalankan roda pemerintahan Jakarta selama transisi politik, Teguh mengungkapkan komitmennya untuk menanggulangi masalah banjir.
Di bawah kepemimpinannya, Pemprov Jakarta tengah menyiapkan sejumlah kebijakan yang diharapkan dapat mengurangi risiko banjir yang kerap terjadi di berbagai wilayah, khususnya di daerah rawan.
Pada Rabu (6/11/2024), Teguh meninjau Pompa Green Garden di Kedoya Utara, Jakarta Barat, untuk memastikan pengoperasian pompa saat terjadi hujan deras.