Terduga Teroris

S, Terduga Teroris yang Ditangkap Densus 88 di Karanganyar, Dikenal Tertutup

S, Terduga Teroris yang Ditangkap Densus 88 di Karanganyar, Dikenal Tertutup

()

 

SUKOHARJO, KOMPAS.com - Tim Densus 88 Antiteror Mabes Polri menangkap seorang terduga teroris berinisial S di wilayah Jaten, Karanganyar, Jawa Tengah, pada Senin (4/11/2024).

Dalam hari yang sama, Densus juga menangkap terduga teroris di dua wilayah di Jateng, yakni Demak dan Kudus.

S diketahui merupakan warga Madura, Jawa Timur. Ia tinggal di sebuah kontrakan di Desa Waru, Kecamatan Baki, Sukoharjo, Jawa Tengah.

Densus juga melakukan penggeledahan di tempat kontrakan S di Desa Waru, Kecamatan Baki, Sukoharjo, Jawa Tengah.

Cerita Ketua RT Saat Densus Tangkap Terduga Teroris di Demak

Cerita Ketua RT Saat Densus Tangkap Terduga Teroris di Demak

()

Ketua RT 6 RW 20 Desa Kebonbatur, Demak, Fery Cahyadi menceritakan momen penangkapan salah satu terduga teroris di wilayahnya oleh Densus 88 Antiteror Mabes Polri. Fery mengatakan penangkapan berlangsung di waktu subuh hingga pukul 06.30 WIB.

"Saya waktu itu masih ada kegiatan di belakang rumah, tiba-tiba anak saya manggil itu ada tamu, begitu saya keluar ternyata sudah banyak mobil, juga ada polisi, dan kanan-kiri ujung jalan sudah dipenuhi oleh polisi seperti kayak diportal, sama berseragam yang lengkap. Semuanya rata-rata di sini berseragam lengkap semua, bersenjata," kata Fery saat ditemui di rumahnya, dilansir detikJateng, Selasa (5/11/2024).

Densus 88 Polri Tangkap 3 Terduga Teroris di Jateng

Densus 88 Polri Tangkap 3 Terduga Teroris di Jateng

()

Densus 88 Antiteror Polri menangkap tiga terduga teroris di Jawa Tengah. Pelaku ditangkap di tiga lokasi berbeda.

Dilansir detikJateng, Senin (4/11/2024), satu pria ditangkap di daerah Kebonbatur, Kecamatan Mranggen, Demak. Kemudian, satu pria ditangkap di Desa Gribig, Kecamatan Gebog, Kudus. Kemudian, satu pria lainnya ditangkap di wilayah Solo.

Kabid Humas Polda Jateng Kombes Artanto membenarkan informasi tersebut. Dia menegaskan penangkapan ditangani Densus 88 Antiteror.

"Betul, tiga orang terduga teroris (ditangkap) oleh Densus 88 Mabes Polri. Lokasi penangkapan di Kudus, Demak, dan Solo," kata Artanto saat dihubungi.