TNI AU

Latihan Angkasa Yudha 2024 Libatkan 2.500 Personel TNI AU

Latihan Angkasa Yudha 2024 Libatkan 2.500 Personel TNI AU

()

JAKARTA, KOMPAS.com - TNI Angkatan Udara (AU) membuka latihan Angkasa Yudha 2024 mulai hari ini hingga akhir November 2024.

Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI M Tonny Harjono mengatakan bahwa pihaknya melibatkan 2.500 personel TNI AU dalam latihan Angkasa Yudha kali ini.

"Personel yang dilibatkan ada 2.500 orang, kemudian alutsista yang digunakan kita menerbangkan 56 jenis pesawat," kata Tonny Harjono ditemui di Lapangan Mabes AU, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (4/11/2024).

Latihan Angkasa Yudha 2024, TNI AU Bakal Perkuat Pertahanan Siber

Latihan Angkasa Yudha 2024, TNI AU Bakal Perkuat Pertahanan Siber

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI M Tonny Harjono mengatakan bahwa TNI AU akan memperkuat pertahanan siber yang dimiliki lewat latihan Angkasa Yudha 2024.

Latihan ini digelar mulai hari ini, Senin (4/11/2024) hingga akhir November 2024.

"Ya jadi siber kita menggunakan semua kekuatan yang ada kita miliki, software maupun hardware yang kita miliki," kata Tonny dalam jumpa pers usai membuka latihan bersama Angkasa Yudha di lapangan Mabes AU, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin.

TNI AU Fokus Jaga IKN-Perkuat Pertahanan Siber di Latihan Angkasa Yudha

TNI AU Fokus Jaga IKN-Perkuat Pertahanan Siber di Latihan Angkasa Yudha

()

TNI AU menggelar Latihan Angkasa Yudha 2024. Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Tonny Harjono mengatakan yang menjadi fokus dalam latihan itu ialah pentingnya menjaga Ibu Kota Nusantara (IKN) serta memperkuat pertahanan siber.

Tonny menjelaskan kesiapan personel dan alutsista untuk menjaga IKN perlu diperkuat. Terlebih, kata dia, lokasi IKN yang berada di tengah Indonesia dan satu pulau dengan batas negara sahabat memiliki sejumlah potensi ancaman.

"IKN kita tahu sendiri bahwa berada di tengah Indonesia dan kerawanan-kerawanan itu muncul karena dekatnya dengan ancaman yang akan datang, terutama dengan border atau batas wilayah, kemudian ada ancaman juga dari alur laut yang setiap saat pelayaran bisa dilaksanakan di situ," kata Tonny di Mabesau, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (4/11/2024).

TNI AU Mulai Latihan Angkasa Yudha 2024, Fokus Uji Kesiapan Operasi Lindungi IKN

TNI AU Mulai Latihan Angkasa Yudha 2024, Fokus Uji Kesiapan Operasi Lindungi IKN

()

JAKARTA, KOMPAS.com - TNI Angkatan Udara (AU) memulai latihan Angkasa Yudha 2024 dengan menggelar upacara di Markas Besar TNI AU, Jakarta, Senin (4/11/2024) pagi.

Kepala Staf TNI AU Marsekal M Tonny Harjono mengatakan, salah satu fokus latihan ini adalah kesiapan operasi melindungi Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur.

Ia menyebutkan, lokasi IKN yang berbatasan jalur darat dan laut dengan negara sahabat, membuat potensi ancaman di wilayah tersebut semakin meningkat.

KSAU Buka Latihan Angkasa Yudha Libatkan 2.500 Personel

KSAU Buka Latihan Angkasa Yudha Libatkan 2.500 Personel

()

TNI Angkatan Udara melaksanakan Latihan Angkasa Yudha 2024. Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Tonny Harjono mengatakan latihan tersebut merupakan puncak latihan di matra Angkatan Udara.

Tonny menjelaskan, latihan ini berlangsung pada 4-29 November 2024, di Sesko AU dan sejumlah Lanud di Indonesia. Dia mengatakan, tahap latihan dimulai dari Gladi Posko, War Gaming, Gladi Lapangan hingga Fire Power Demo.

"Ini adalah latihan puncak Angkatan Udara, Latihan Angkasa Yudha ini adalah latihan-latihan kelanjutan yang dilaksanakan sebelumnya, mulai latihan perorangan, satuan, kemudian latihan antarsatuan dan yang terakhir adalah latihan Angkasa Yudha," kata Tonny usai membuka Latihan Angkasa Yudha di Mabesau, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (4/11/2024).

11 Pati TNI AL Terima Brevet Kehormatan Penerbangan Angkatan Laut

11 Pati TNI AL Terima Brevet Kehormatan Penerbangan Angkatan Laut

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 11 perwira tinggi (pati) TNI Angkatan Laut (AL) menerima Brevet Kehormatan Penerbangan TNI Angkatan Laut, di Baseops Pangkalan Udara Angkatan Laut (Lanudal) Juanda, Kamis (31/10/2024).

Penyematan Brevet Kehormatan itu dilakukan oleh Komandan Pusat Penerbangan Angkatan Laut (Danpuspenerbal), Laksda TNI Sisyani Jaffar mewakili Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali.

Dikutip dari Dinas Penerangan Pusat Penerbangan Angkatan Laut (Dispen Puspenerbal), 11 Pati TNI AL penerima Brevet Kehormatan Penerbangan ini adalah Laksdya TNI Denih Hendrata (Pangkoarmada RI), Laksdya TNI Budi Purwanto (Danpushidrosal), Laksda TNI Hardiko (Irjenal), Laksda TNI Syufenri (Koor sahli Kasal), Laksda TNI Akmal (Asintel Kasal).