TNI Bakar Istri Di Jayapura

Oknum Anggota TNI AU di Jayapura Aniaya Istrinya gara-gara Charger Ponsel

Oknum Anggota TNI AU di Jayapura Aniaya Istrinya gara-gara Charger Ponsel

()

JAYAPURA, KOMPAS.com - Seorang oknum anggota Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara (TNI AU) yang bertugas di Lanud Silas Papare, Jayapura, Papua, berinisial Serka MM diduga membakar istrinya, Elis Agustina Yotha, hingga mengalami luka bakar di seluruh tubuhnya.

Diduga, oknum tentara itu membakar istrinya gara-gara persoalan charger ponsel.

Kasus ini terjadi pada 1 Desember 2024 dan baru viral di media sosial pada Senin (16/12/2024). Korban sempat dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Yowari, Kabupaten Jayapura, sebelum dinyatakan meninggal pada Minggu (15/12/2024).