Tol Dalam Kota

Jakarta Diguyur Hujan, Ini Titik Kepadatan Lalin di Tol Dalkot Sore Ini

Jakarta Diguyur Hujan, Ini Titik Kepadatan Lalin di Tol Dalkot Sore Ini

()

Jakarta diguyur hujan lebat sore ini. Sejumlah ruas jalan tergenang hingga menciptakan kepadatan lalu lintas.

Di ruas Tol Dalam Kota sore ini juga mengalami kepadatan lalu lintas. Salah satunya berada di sekitar Semanggi dan Slipi.

"Untuk saat ini seperti Halim ke Cawang masih lancer. Kalau di dalam kota padat karena volume kendaraan di sekitar Semanggi dan Slipi," kata petugas call center Jasa Marga, Ema, saat dihubungi, Selasa (5/11/2024) pukul 17.43 WIB.

Tol Dalam Kota Macet di Cawang-Tebet, Contraflow Selesai

Tol Dalam Kota Macet di Cawang-Tebet, Contraflow Selesai

()

Lalu lintas (lalin) di Tol Dalam Kota dari Cawang menuju Semanggi terpantau padat. Kepadatan terjadi di ruas jalan Cawang menuju Tebet.

"10.00 WIB #Tol_DalamKota Cawang KM 00 - Tebet KM 02 PADAT, kepadatan volume lalin," demikian keterangan Jasa Marga lewat akun X (Twitter) @PTJASAMARGA, Senin (4/11/2024).

Rekayasa lalu lintas sistem lawan arah (contraflow) di Tol Dalam Kota sudah selesai diterapkan pada ruas Cawang menuju Senayan.

"Setelah GT Halim 3 KM 01+300 - Senayan KM 08+100 SELESAI DIBERLAKUKAN LAJUR CONTRAFLOW," katanya.