Heboh Warga di Jember Pasang Spanduk Rawan Tuyul, Klaim Duit Sering Hilang
Warga di Jember, Jawa Timur, memasang spanduk bertuliskan peringatan ‘rawan tuyul’ setelah sejumlah warga mengaku sering kehilangan uang. Pihak kecamatan dan polisi pun mengimbau warga tidak membuat informasi yang memicu keresahan.
Dilansir detikJatim, Kamis (31/10/2024), spanduk ini dipasang di beberapa titik di kawasan RT 02 RW 15, Dusun Ampo, Desa Dukuh Mencek, Sukorambi. Spanduk itu bertulisan ‘Anda memasuki daerah rawan tuyul hati-hati dengan uang anda’.
Ada gambar ilustrasi seolah tuyul sedang mengambil uang. Spanduk itu digantung di atas jalan permukiman warga.