Tingkatkan PAD, Wabup Kalteng Dukung Rencana Bisnis WIUPK Banama Tingang Makmur di Kalteng
KOMPAS.com - Wakil Gubernur (Wagub) Kalteng Edy Pratowo mendukung rencana bisnis PT Banama Tingang Makmur (Perseroda), yakni pengelolaan Wilayah Izin Usaha Pertambangan Khusus (WIUPK) pada 2025-2029.
Dia mengatakan itu saat menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT Banama Tingang Makmur (Perseroda) Tahun 2024 di Ruang Rapat Bajakah Utama, Kantor Gubernur Kalteng, Kamis (12/12/2024).
"Ini sangat baik dan semoga langkah yang akan dilaksanakan bisa memberikan nilai manfaat bagi perusahaan, termasuk juga kontribusi untuk peningkatan pendapatan asli daerah (PAD)," ujarnya melansir kalteng.go.id.