Keluhan Gigi Dominasi Program Cek Kesehatan Gratis, Menkes: Dokter Gigi di Puskesmas Minim

Keluhan Gigi Dominasi Program Cek Kesehatan Gratis, Menkes: Dokter Gigi di Puskesmas Minim

SOLO, KOMPAS.com - Menteri Kesehatan (Menkes), Budi Gunadi Sadikin mengungkap, permasalahan gigi menjadi yang tertinggi selama program Cek Kesehatan Gratis (CKG).

"Nomor satu (permasalahan) gigi ternyata. Saya baru sadar bahwa di Puskesmas itu memang 50 persen lebih, enggak ada dokter gigi," kata Budi Gunadi Sadikin, saat ditemui di Kota Solo, Jawa Tengah (Jateng), pada Jumat (11/4/2025).

Menurut dia, karena fenomena kurangnya dokter gigi, itu yang menjadikan permasalahan gigi menjadi tertinggi di Indonesia disusul problem lain.

"Itu makanya banyak masyarakat kita tuh punya problem di gigi. Nomor dua darah tinggi, nomor tiga gula," jelasnya. 

Setelah diresmikan oleh Presiden Prabowo, hampir dua juta orang memanfaatkan program CKG di Puskesmas.

"Kalau darah tinggi sama gula tidak ditangani 5 tahun jadi stroke sama jantung. Makanya kenapa kematian tinggi kita karena stroke sama jantung," jelasnya. 

Menanggulangi permasalahan sedikitnya dokter gigi, Budi menjelasakan akan mengkomunkkasikan ke Universitas di Indonesia, soal kekurangan tersebut. 

"Dokter gigi ini rupanya sekolahnya mahal, masuknya susah. Nah, kita lagi lobi supaya bisa lebih banyak lagi. Kalau enggak mendidik tukang-tukang gigi nya supaya bisa ditingkatkan skillnya," jelasnya. 

Sumber