Berita-Indo

Menag Minta Umat Buddha Jaga Kesakralan Candi Borobudur: Jangan Dieksploitasi

Menag Minta Umat Buddha Jaga Kesakralan Candi Borobudur: Jangan Dieksploitasi

()

Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar bersilaturahmi dengan Keluarga Cendekiawan Buddhis Indonesia (KCBI). Pertemuan itu membahas strategi pengelolaan candi-candi Buddha di Indonesia.

Acara digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (5/11/2024). Dalam sambutannya, Nasaruddin mengimbau umat Buddha Indonesia tetap menjaga kesakralan Borobudur sebagai tempat Ibadah.

"Satu sisi harus memelihara kesakralannya, tapi pada sisi lain kita juga harus mendatangkan manfaat masyarakat. Saya kira itu yang kita bicarakan di sini. Bagaimana menghindarkan desakralisasi Borobudur," kata Nasaruddin.

Kejagung Dalami Keterlibatan Pejabat PN Surabaya Berinisial 'R' dengan Pengacara Ronald Tannur

Kejagung Dalami Keterlibatan Pejabat PN Surabaya Berinisial 'R' dengan Pengacara Ronald Tannur

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Kejaksaan Agung (Kejagung) akan mendalami hubungan pengacara Ronald Tannur, Lisa Rahmat (LR) dengan pejabat di lingkungan Pengadilan Negeri (PN) Surabaya berinisial R.

Sebelumnya, Kejagung menyebut bahwa Lisa Rahmat meminta bantuan mentan petinggi Mahkamah Agung Zarof Ricar (ZR) untuk dipertemukan dengan pejabat di lingkungan Pengadilan Negeri (PN) Surabaya berinisial R.

"Ya nanti itu akan didalami juga, karena kan yang perlu sekarang yang mau dicari adalah bahwa antara LR bertemu dengan R, setelah bertemu dengan ZR," kata Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung, Harli Siregar, di Kejagung, Selasa (5/11/2024).

Tersangka AK Tak Lolos Seleksi Komdigi tapi Bisa Buka Tutup Blokir Situs Judol

Tersangka AK Tak Lolos Seleksi Komdigi tapi Bisa Buka Tutup Blokir Situs Judol

()

Polisi mengungkap sosok AK, tersangka utama mafia akses judi online (judol), pernah mendaftar sebagai tenaga pendukung teknis sistem pemblokiran konten negatif di Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi). Meskipun tak lolos, sosok AK memiliki akses untuk buka tutup blokir situs judol.

"Namun faktanya Tersangka AK kemudian dipekerjakan dan diberi kewenangan untuk mengatur pemblokiran website perjudian online. Artinya, bahwa Tersangka AK betul-betul memiliki kewenangan untuk mengatur pemblokiran website perjudian online," kata Dirkrimum Polda Metro Jaya Kombes Wira Satya Triputra kepada wartawan, Selasa (5/11/2024).

Desak Revisi UU Narkotika, Yasona: Bandar, Kurir, dan Pemakai Jangan Disatukan

Desak Revisi UU Narkotika, Yasona: Bandar, Kurir, dan Pemakai Jangan Disatukan

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Anggota Komisi XIII DPR Yasonna Laoly mendesak agar Undang-Undang (UU)  Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika direvisi untuk menutup celah peredaran narkotika di lembaga pemasyarakatan (lapas).

Eks Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) tersebut menilai, celah ini memungkinkan bandar, kurir, dan pemakai narkotika dipenjara di tempat yang sama. 

“Perubahan yang kita inginkan, kalau pemakai itu ya jangan disatukan dengan bandar dan kurir. Karena kalau bandar, kurir, pemakai ini disatukan, itu jadi pasar, Pak,” kata Yasonna dalam rapat kerja Komisi XIII bersama Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan, Selasa (5/11/2024).

Selundupkan 4 Satwa Dilindungi, Warga India Ditangkap Bea Cukai Soetta

Selundupkan 4 Satwa Dilindungi, Warga India Ditangkap Bea Cukai Soetta

()

Bea-Cukai Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) berhasil menggagalkan upaya penyelundupan empat satwa Indonesia dilindungi dengan tujuan Mumbai, India. Warga negara India inisial STH (43) menjadi tersangka kasus tersebut.

Kepala Kantor Bea-Cukai Bandara Soetta, Gatot Sugeng Wibowo, mengatakan keberhasilan dalam menggagalkan penyelundupan satwa dilindungi ini atas kerja sama dengan Aviation Security Bandara Soetta, Balai Karantina Hewan, Ikan, dan Tumbuhan Banten, serta BKSDA Jakarta. Penindakan dilakukan Selasa (29/10) berawal adanya kecurigaan petugas dengan modus penyelundupan di Bandara Soetta.

Dewan Ekonomi Prabowo Godok Rencana Subsidi BBM jadi BLT

Dewan Ekonomi Prabowo Godok Rencana Subsidi BBM jadi BLT

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Dewan Ekonomi Nasional (DEN) tengah menggodok konversi subsidi energi dari skema subsidi barang menjadi subsidi langsung dalam bentuk Bantuan Langsung Tunai (BLT).

Wakil Ketua DEN Mari Elka Pangestu mengungkapkan, pihaknya memang belum membahas konversi subsidi ini dalam pertemuannya dengan Presiden Prabowo Subianto hari ini.

Namun, konversi tersebut tengah dipertimbangkan menjadi salah satu skema yang memungkinkan.

"Kita belum sampai membahas itu, tapi itu memang salah satu program yang akan kita analisa dengan lebih mendalam untuk memberi masukan kepada pemerintah. Karena pemerintah pun sekarang saat ini sedang membahas hal itu," kata Mari Elka di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Selasa (5/11/2024).

Kampanye di Koja, Ridwan Kamil Janji Hadirkan Dokter Keliling untuk Warga

Kampanye di Koja, Ridwan Kamil Janji Hadirkan Dokter Keliling untuk Warga

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon gubernur Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil berjanji akan menghadirkan dokter keliling jika memenangi Pilkada Jakarta 2024.

Janji ini diungkapkan Ridwan Kamil saat kampanye di Koja, Jakarta Utara dan mendengar curhatan warga Koja, Jakarta Utara yang mengidap stroke, Selasa (5/11/2024).

“Ada warga yang kena stroke. Itu yang jadi nanti program dokter keliling ya. Kemudian, bisa datang memberikan pengobatan dan lain sebagainya,” ujar Ridwan Kamil.

Dalam kampanyenya itu, mantan gubernur Jawa Barat ini terlihat beberapa kali menyalami dan berbincang dengan lansia yang tinggal di wilayah itu.

Jalan Kemang Utara dan Dharmawangsa Banjir imbas Hujan Deras Sore Ini

Jalan Kemang Utara dan Dharmawangsa Banjir imbas Hujan Deras Sore Ini

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jakarta melaporkan ada dua ruas jalan yang tergenang banjir imbas derasnya air hujan yang turun pada Selasa (5/11/2024) sore.

Kepala Satuan Pelaksana Pengolahan Data dan Informasi Kebencanaan BPBD Jakarta, Michael Sitanggang menuturkan, dua wilayah tersebut yakni di Mampang dan Kebayoran Baru.

"Terdapat genangan di dua ruas jalan, satu Jalan Kemang Utara IX, Kelurahan Bangka, Kecamatan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, dengan ketinggian 30 sentimeter," ucap Michael dalam keterangannya, Selasa (5/11/2024).

Polisi Ungkap Tersangka Pembuka Blokir Judol Terima Setoran Tiap 2 Minggu

Polisi Ungkap Tersangka Pembuka Blokir Judol Terima Setoran Tiap 2 Minggu

()

Polisi mengungkap fakta lain terkini kasus judi online (judol) yang melibatkan pegawai Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi). Para pemilik website wajib menyetorkan uang setiap dua minggu sekali kepada mafia akses judol.

"Uang tersebut sudah disetor setiap dua minggu sekali akan dikeluarkan dari list tersebut," kata Dirkrimum Polda Metro Jaya Kombes Wira Satya Triputra kepada wartawan, Selasa (5/11/2024).

Wira belum memerinci berapa jumlah duit yang harus dibayarkan tersebut. Namun dia menegaskan duit tersebut disetorkan agar website judol milik mereka tidak diblokir. Website yang tidak menyetorkan uang akan langsung diblokir oleh Komdigi.

Viral, Video Pelaku Klitih Ditangkap di Magelang, Polisi: Itu Video Digabung

Viral, Video Pelaku Klitih Ditangkap di Magelang, Polisi: Itu Video Digabung

()

MAGELANG, KOMPAS.com - Beredar di media sosial video pelaku kekerasan jalanan atau klitih ditangkap usai beraksi di Kecamatan Bandongan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Di Instagram, misalnya, sejumlah akun mengunggah potongan video tersebut.

Dalam salah satu unggahan tertulis pelaku diciduk usai melakukan klitih di wilayah Desa Kalegen, Bandongan, Selasa (5/11/2024).

Penjabat sementara Kasat Reskrim Polres Magelang Kota Iptu Iwan Kristiana mengatakan, video itu berasal dari dua peristiwa yang berbeda.

Menurut dia, ada dua adegan yang tidak berhubungan sama sekali.

Sri Mulyani Bebaskan Bea Impor 19 Barang, dari Peti Jenazah hingga Buku

Sri Mulyani Bebaskan Bea Impor 19 Barang, dari Peti Jenazah hingga Buku

()

Bisnis.com, JAKARTA – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati membebaskan 19 jenis barang dari pungutan bea masuk dan/atau Pajak Pertambahan Nilai atau PPN barang impor, melalui aturan baru PMK No. 81/2024.

Peraturan Menteri Keuangan (PMK) No. 81/2024 tentang Ketentuan Perpajakan dalam Rangka Pelaksanaan Sistem Inti Administrasi Perpajakan atau pelaksanaan core tax system itu bersifat sapu jagat. Total, ada 42 aturan perpajakan yang sudah ada sebelumnya.

Hanya saja, beleid tersebut tidak langsung berlaku meski sudah ditandatangani Sri Mulyani pada 14 Oktober 2024 dan diundangkan pada 18 Oktober 2024. "Peraturan Menteri ini mulai berlaku pada tanggal 1 Januari 2025," tulis Pasal 484 PMK 81/2024, dikutip pada Selasa (5/11/2024).

Jalan di Gandaria Jaksel Sempat Banjir, Lalu Lintas Macet Sore Ini

Jalan di Gandaria Jaksel Sempat Banjir, Lalu Lintas Macet Sore Ini

()

Kawasan Gandaria, Jakarta Selatan (Jaksel), sempat banjir pada sore ini. Banjir terjadi setelah hujan deras.

"Kurang lebih 1 jam hujan deras," kata seorang warga bernama Nugraha Ade saat dihubungi lewat Instagram, Selasa (5/11/2024).

Nugraha sempat mengunggah kondisi saat Jalan Sultan Iskandar Muda, Gandaria, Kebayoran Baru, Jaksel, tergenang banjir. Dari foto yang diunggah, terlihat genangan air lebih dari 30 cm.

Terlihat tinggi banjir itu sampai lutut orang dewasa. Nugraha sempat mengimbau pengguna jalan mencari rute alternatif.

Daftar Rute Bus TransJ Hingga Mikrotrans Terdampak Genangan Sore Ini

Daftar Rute Bus TransJ Hingga Mikrotrans Terdampak Genangan Sore Ini

()

Muncul sejumlah genangan di Jakarta usai hujan deras sore ini. Pengguna bus dan mikrotrans TransJakarta terkena imbas genangan ini.

Transjakarta menyampaikan kabar perkembangan lewat akun X resmi @PT_Transjakarta, Selasa (5/11/2024) sore. Per pukul 17.00 WIB, TransJakarta mengabarkan Koridor 8 dan Rute 8N mengalami keterlambatan kedatangan dikarenakan adanya genangan air di sekitar Gandaria City.

"Koridor 8 dan Rute 8N mengalami keterlambatan kedatangan dikarenakan adanya genangan air di sekitar Gandaria City. Mohon maaf atas ketidaknyamanannya," tulis TransJakarta.

Bos GOTO: Segmen On-Demand Service Gocar hingga Gofood Tumbuh 30%

Bos GOTO: Segmen On-Demand Service Gocar hingga Gofood Tumbuh 30%

()

Bisnis.com, JAKARTA — Direktur Utama PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk. (GOTO) Patrick Walujo menjelaskan perkembangan segmen on-demand service (ODS) yang mencatatkan pertumbuhan yang signifikan dengan jumlah pesanan yang tumbuh 30% sepanjang kuartal III/2024.

"Kinerja segmen ODS tersebut sejalan dengan perbaikan marjin dan mencapai EBITDA yang disesuaikan positif empat kuartal berturut-turut," katanya, Senin (4/11/2024).

GOTO menjelaskan basis pengguna layanan ODS terus berkembang seiring dengan meningkatnya penggunaan produk yang menyasar mass-market. Adapun, produk mass market yang dimiliki antara lain Gofood, Gocar, Goride, Gotransit, dan Gofood PAS.

Trigana Air Percikkan Api di Sentani, Kemenhub Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Trigana Air Percikkan Api di Sentani, Kemenhub Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

()

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) buka suara mengenai kejadian mesin pesawat Trigana Air Boeing 737-300 memercikkan api di Bandara Sentani, Jayapura, Papua. Kemenhub memastikan tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Diketahui, insiden terjadi di pesawat Trigana Air PK YSC jenis Boeing 737-300 sekitar pukul 11. 30 WIT. Kini seluruh kru dan penumpang telah diterbangkan ke tujuan awal dengan pesawat lain.

"Semua kru dan penumpang sudah dievakuasi dalam keadaan selamat. Selanjutnya diterbangkan ke tujuan, yaitu Wamena, dengan pesawat lain, yaitu PK YRA," kata Plt Dirjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Lukman F Laisa melalui keterangan tertulis, Selasa (5/11/2024).

Rekor! Rusia Luncurkan 55 Satelit ke Luar Angkasa, Ada Buatan Iran

Rekor! Rusia Luncurkan 55 Satelit ke Luar Angkasa, Ada Buatan Iran

()

Rusia meluncurkan sebanyak 55 satelit sekaligus ke orbit di luar angkasa pada Selasa (5/11) waktu setempat. Peluncuran puluhan satelit ke luar angkasa dengan satu roket pendorong itu mencetak rekor terbaru untuk Moskow.

Terdapat dua satelit buatan Iran di antara puluhan satelit yang diluncurkan dengan roket Rusia tersebut. Hal ini dinilai menunjukkan semakin mendalamnya hubungan yang terjalin antara Moskow dan Teheran.

Badan antariksa Rusia, Roscosmos, dalam laporannya seperti dilansir AFP, Selasa (5/11/2024), menyebut sebuah roket Soyuz telah diluncurkan, dengan membawa puluhan satelit itu, dari Kosmodrom Vostochny di wilayah Timur Jauh Rusia pada Selasa (5/11) dini hari, sekitar pukul 02.18 waktu Moskow.

Pj Gubernur Lepas Kontingen Pra-Popnas 2024, Targetkan Jakarta Juara Umum

Pj Gubernur Lepas Kontingen Pra-Popnas 2024, Targetkan Jakarta Juara Umum

()

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi, melepas keberangkatan 322 peserta Kontingen DKI Jakarta yang akan berlaga di ajang Pra-Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) Tahun 2024. Teguh Setyabudi menyampaikan DKI Jakarta menargetkan juara umum pada Pra-Popnas 2024.

"Kita berharap untuk Pra-Popnas tahun 2024 ini bisa menjadi juara umum kembali. Dan jadikan itu tradisi. Kami pemerintah provinsi komit dan siap mendukung kegiatan ini," kata Teguh di Pusat Pelatihan Olahraga Pelajar (PPOP) Ragunan, Jakarta Selatan, Selasa (5/11/2024).

Legislator Golkar Dukung Penuh Menkomdigi Sikat Mafia Akses Judol

Legislator Golkar Dukung Penuh Menkomdigi Sikat Mafia Akses Judol

()

Anggota Komisi I DPR RI Fraksi Golkar, Gavriel Novanto, mendukung langkah tegas pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto dan Wapres Gibran Rakabuming memberantas praktik judi online (judol). Ia menilai penyebaran juri online semakin masif dan mengancam generasi muda.

"Saya mendorong seluruh elemen pemerintah, khususnya institusi terkait seperti Kepolisian, Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi), serta Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), untuk memperkuat kerja sama dalam membasmi judi online. Kolaborasi yang kuat antara lembaga-lembaga ini sangat penting untuk menutup akses dan menghentikan penyebaran situs maupun aplikasi yang mengandung judi online," ujar Gavriel dalam keterangannya, Selasa (5/11/2024).

Ini 7 Negara Bagian Swing State, Penentu Kemenangan Trump-Harris di Pilpres AS 2024

Ini 7 Negara Bagian Swing State, Penentu Kemenangan Trump-Harris di Pilpres AS 2024

()

Bisnis.com, JAKARTA - Pemilihan presiden atau Pilpres AS 2024 bakal digelar pada Selasa (5/11/2024) waktu setempat.

Pilpres AS dinilai begitu penting karena dapat mempengaruhi keadaan di dalam maupun di luar negeri. Saat ini, Pilpres AS menjadi ajang pertempuran bagi dua kandidat kuat yakni Donald Trump vs Kamala Harris. 

Donald Trump merupakan mantan presiden AS yang telah menjabat selama satu periode. Ia berasal dari Partai Republik yang menjadi pesaing Partai Demokrat.

Respons Luthfi soal Elektabilitas Bersaing Ketat di Survei Litbang Kompas

Respons Luthfi soal Elektabilitas Bersaing Ketat di Survei Litbang Kompas

()

Hasil survei terbaru Litbang Kompas menunjukkan elektabilitas dua pasangan calon di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah (Jateng) bersaing ketat. Apa respons Calon Gubernur Jateng nomor urut 02, Ahmad Lutfi?

Luthfi mengatakan pihaknya lebih fokus menyerap aspirasi masyarakat di Jawa Tengah. Hal itu, kata dia, akan memberikan semangat agar permasalahan masyarakat di Jawa Tengah bisa diselesaikan.

"Kita tetap jalan, ketemu masyarakat, artinya ini akan memberikan semangat lebih untuk kita ketemu masyarakat, belanja masalah, melihat dan mendengar, sehingga pada saat nanti kita bisa menyelesaikan masalah di masyarakat kita," jelas Luthfi kepada detikcom di Jakarta, Selasa (5/11/2024).

Oknum TNI d Bolmong Bunuh Rekannya, Korban Utang Rp 140 Juta Pada Pelaku

Oknum TNI d Bolmong Bunuh Rekannya, Korban Utang Rp 140 Juta Pada Pelaku

()

KOMPAS.com - Rahmat Ali Algau, warga Kecamatan Lolak, Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), Sulawesi utara tewas ditikam anggota TNI pada Sabtu (2/11/2024).

Pelaku adalah anggota Kodim 1303 Bolmong. Kasus penikaman terjadi di sekretariat pemenangan tim pasangan calon Bupati danWakil Bupati Bolmong, Sukron Mamonto-Refly Ombuh.

Korban sempat dievakuasi ke rumah sakit, tetapi nyawanya tak tertolong. Kasus pembunuhan ini berawal dari masalah utang piutang.

Hal ini dijelaskan oleh Pasi Intel Kodim 1303/BM, Kapten Inf Muyassir. Kasus ini berawal saat korban memiiki utang kepada pelaku.

Menteri Transmigrasi Ingin Libatkan Masyarakat Papua dalam Program Food Estate Merauke

Menteri Transmigrasi Ingin Libatkan Masyarakat Papua dalam Program Food Estate Merauke

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Transmigrasi Iftitah Sulaiman menegaskan bahwa proyek food estate di Merauke, Papua Selatan, akan melibatkan masyarakat setempat.

Ia menjelaskan, proyek ini akan membutuhkan banyak tenaga kerja sehingga Kementerian Transmigrasi akan mendukungnya melalui program transmigrasi lokal.

“Kami sampaikan, tentu isu besarnya kan ada food estate di Merauke di Papua Selatan dan itu butuh tenaga kerja,” ujar Iftitah di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (5/11/2024).

“Kami sampaikan bahwa dari sisi kami, Kementerian Transmigrasi itu nanti akan men-support food estate itu dengan memanfaatkan transmigrasi lokal,” sambung dia.

Anggota DPR Sebut Anggaran Makan Napi Kemurahan dan Tak Manusiawi

Anggota DPR Sebut Anggaran Makan Napi Kemurahan dan Tak Manusiawi

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Anggota DPR RI dari fraksi Partai Nasdem, Muslim Ayub, menyampaikan bahwa anggaran makan untuk para narapidana perlu ditambah.

Menurut dia, anggaran yang dialokasikan saat ini terlalu kecil, yakni sekitar Rp 20.000 per orang untuk 3 kali makan. Jika dirata-rata, maka harga per sekali makan tak sampai Rp 7.000.

"Apalagi kalau kita hitung Rp 20.000 itu masih ada pajaknya lagi, Pak Menteri. Dipotong pajak lagi berapa nilai yang dimakan oleh napi tersebut," ujar Muslim dalam rapat kerja Komisi XIII dengan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Agus Andrianto, Selasa (5/11/2024).

Industri Tekstil Tumbuh 7,43% Kuartal III/2024 Meski Banyak Pabrik Tutup

Industri Tekstil Tumbuh 7,43% Kuartal III/2024 Meski Banyak Pabrik Tutup

()

Bisnis.com, JAKARTA - Industri tekstil dan pakaian jadi mencatatkan pertumbuhan positif hingga mencapai 7,43% (year-on-year/yoy) pada triwulan III/2024. Meski diterpa berbagai isu pemutusan hubungan kerja (PHK) dan pabrik tutup, penerapan restriksi dagang menjadi angin segar bagi industri. 

Merujuk pada data Badan Pusat Statistik (BPS) pertumbuhan lapangan usaha subsektor tekstil terhadap produk domestik bruto (PDB) tersebut lebih tinggi dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya -2,72% yoy dan lebih tinggi daripada triwulan II/2024 sebesar -0,03% yoy. 

Curi Kasur Milik Ibunya, Pria di Mataram Dilaporkan Sang Ayah

Curi Kasur Milik Ibunya, Pria di Mataram Dilaporkan Sang Ayah

()

MATARAM, KOMPAS.com- Seorang pria berinisial DRA (31), asal Sekarbela Mataram, ditangkap polisi setelah dilaporkan ayahnya sendiri.

DRA diduga mencuri dua kasur milik ibu kandungnya, inisial RDM (72).

"Pelaku sudah kita amankan, sudah kita tetapkan sebagai tersangka," kata Kanit Jatanras Sat Reskrim Polresta Mataram Ipda Adhitya Satriya, pada Selasa (5/11/2024) siang.

Kejadian bermula pada Senin (4/11/2024) sekitar pukul 7.30 Wita, korban (RDM) mengunjungi rumahnya yang sementara ditinggali oleh pelaku (DRA). Kemudian, korban menemui kasur miliknya sudah tidak terdapat di rumah tersebut.

Banjir Spanyol, Barcelona dalam Status Siaga Merah

Banjir Spanyol, Barcelona dalam Status Siaga Merah

()

Barcelona dalam keadaan siaga tinggi hari Senin /4/11) ketika hujan lebat melanda kota kota wisata terkenal Spanyol itu, hanya beberapa hari setelah banjir bandang menewaskan sedikitnya 217 orang di wilayah pesisir Valencia di tenggara kota tersebut.

Menteri Transportasi Spanyol Oscar Puente mengatakan, dia menangguhkan semua kereta komuter di timur laut kawasan Catalonia. Puente menambahkan, tanah longsor telah menyebabkan lalu lintas di jalan raya setempat menjadi sangat terhambat.

Penerbangan ke dan dari bandara Barcelona dibatalkan, ditunda atau dialihkan. Badan Meteorologi Negara Spanyol AEMET juga menempatkan kota Tarragona di selatan Barcelona dalam status siaga merah karena hujan lebat.

Hindari Macet, Pengendara Motor Nekat Terabas Banjir di Pela Mampang

Hindari Macet, Pengendara Motor Nekat Terabas Banjir di Pela Mampang

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Belasan motor nekat menerobos banjir di Jalan Bank Raya, Pela Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (5/11/2024).

Padahal, banjir tersebut setinggi lutut orang dewasa atau sekitar 30 sentimeter.

Pasalnya, Jalan Prapanca Raya menuju Kemang macet total. Jalan Bank Raya adalah salah satu alternatif jalan menuju Kemang.

Sebagian besar kendaraan bermotor nekat melintasi jalan tersebut walaupun setengah ban mereka terendam banjir.

Salah satunya Safrudin (37), seorang pengendara ojek online yang mesti menyela motornya yang mati setelah melintasi Jalan Bank I. Padahal, dia sedang mengantarkan pesanan makanan kepada pelanggannya.

Kantor Satelit Pembuka Blokir Judol Punya 12 Karyawan, Ini Perannya

Kantor Satelit Pembuka Blokir Judol Punya 12 Karyawan, Ini Perannya

()

Polisi mengungkap ‘kantor satelit’ pegawai Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) yang menjadi markas akses pembuka situs judi online (judol) memiliki 12 karyawan. Mereka bekerja sebagai operator dan admin.

"Kantor di ruko Galaxy tersebut atau di kantor satelit tersebut mempekerjakan 12 orang pekerja. Dari 12 orang tersebut, delapan orang bertugas operator dan empat orang bertugas sebagai admin," kata Dirkrimum Polda Metro Jaya Kombes Wira Satya Triputra kepada wartawan di Polda Metro Jaya, Selasa (5/11/2024).

SBY Suguhi Prabowo Nasi Goreng, Dimaknai Welcome kepada Tamu yang Datang

SBY Suguhi Prabowo Nasi Goreng, Dimaknai Welcome kepada Tamu yang Datang

()

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyuguhkan nasi goreng kepada Presiden Prabowo Subianto dalam pertemuan yang berlangsung di Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, pada Senin (4/11/2024) malam.

Politikus Partai Demokrat Iftitah Sulaiman menilai nasi goreng yang disajikan SBY menjadi simbol sambutan hangat kedatangan Prabowo.

"Kalau saya melihat, kalau beliau (SBY) menyiapkan nasi goreng, itu artinya beliau sangat welcome kepada tamu yang datang," ujar Iftitah di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (5/11/2024).

5 Berita Terpopuler Internasional Hari Ini

5 Berita Terpopuler Internasional Hari Ini

()

Korea Utara (Korut) menembakkan sejumlah rudal balistik jarak pendek dari wilayahnya ke arah lautan di sebelah timur Semenanjung Korea. Aktivitas peluncuran rudal terbaru Pyongyang ini terdeteksi menjelang pemilihan presiden (pilpres) Amerika Serikat (AS), yang dijadwalkan pada 5 November waktu AS.

Laporan Kepala Staf Gabungan Korea Selatan (Korsel), seperti dilansir Reuters, Selasa (5/11/2024), menyebut sejumlah rudal terdeteksi ditembakkan dari sekitar area Sariwon, Provinsi Hwanghae Utara di Korut, pada Selasa (5/11) pagi, sekitar pukul 07.30 waktu Korsel.