
Agnogenesis: Penciptaan Ketidaktahuan Publik dalam Penyusunan RUU
“TIDAK ada satu orang pun di dunia yang mengetahui segala hal,” begitu kata filsuf Pierre Lévy.
Namun, pernahkah Anda bertanya mengapa sampai tidak mengetahui sebuah informasi, terutama yang berdampak besar pada kehidupan Anda?
Sejarawan Robert N. Proctor dari Stanford University, Amerika Serikat, menanyakan itu ketika mempelajari sejarah perkembangan ilmu pengetahuan.
Lalu Proctor menemukan kasus-kasus di mana ada pihak-pihak yang secara sengaja menghambat sebuah informasi sampai ke khalayak luas sehingga tidak menjadi pengetahuan umum.